0

Xperience Team

05 Jan 2023 - 5 min read

9 Rekomendasi Kolam Renang di Bogor dan Harganya untuk Liburan Seru

Walaupun dikenal dengan Kota Hujan, kolam renang di Bogor kerap menjadi tujuan destinasi liburan bagi keluarga. Menikmati kesegaran air sambil bermain air dan naik wahana ditemani udara sejuk menjadi pilihan tepat untuk menghabiskan akhir pekan atau musim liburan bersama orang tersayang. Jika kamu punya rencana mengunjungi kolam renang di Bogor, berikut rekomendasinya. Traveloka juga telah merangkum daftar kolam renang di Bogor dan harganya berikut ini.

1. Jungle Waterpark Adventure Bogor

Sedang mencari kolam renang di Bogor yang menawarkan wahana lengkap? Kunjungi saja The Jungle Waterpark Adventure Bogor! Waterpark di Bogor ini dikelilingi oleh pemandangan alam hijau yang asri dan latar Gunung Salak serta dilengkapi wahana ekstrem hingga wahana ramah anak. Bagi yang gemar wisata ekstrem, jangan lewatkan wahana Tower Slide yaitu wahana seluncuran dengan ketinggian 12 meter.

Wisata kolam renang daerah Bogor ini juga dilengkapi dengan fasilitas kolam air hangat bersuhu 40 derajat celcius serta kolam ombak yang akan membuat liburan terasa makin seru. Selain berenang, The Jungle Waterpark Adventure Bogor turut menawarkan wahana Giant Aquarium. Kamu bisa melihat ragam koleksi ikan di dalam akuarium sambil berenang di area Lazy River. Untuk harga tiket The Jungle Waterpark Adventure Bogor dibanderol mulai dari Rp95.000. Booking tiket The Jungle Waterpark Adventure Bogor di bawah ini:

Tiket Jungle Waterpark Adventure Bogor

Bogor, Jawa Barat

2. Gumati Waterpark

Kolam renang Bogor lain yang patut dikunjungi adalah Gumati Waterpark. Wisata ini juga menawarkan berbagai wahana untuk anak-anak maupun dewasa. Untuk anak-anak, tersedia kolam renang anak dengan kedalaman 30 cm hingga 50 cm lengkap dengan wahana ember tumpah dan seluncuran. Untuk remaja dan dewasa bisa merasakan keseruan bermain air di Kolam Waterboom yang menawarkan seluncuran dari ketinggian, bersantai di atas ban mengelilingi Kolam Arus, hingga bermain olahraga air di Kolam Volley.

Selain berenang, Gumati Park juga memiliki wahana lain seperti area Zona Petualangan. Kamu bisa mencoba ragam permainan seperti flying fox, sepeda gantung, hingga panahan. Tak perlu merogoh kocek banyak karena tempat wisata ini tergolong kolam renang murah di Bogor. Harga tiket Gumati Waterpark Bogor dibanderol mulai dari Rp40.000 saja. Yuk, booking tiket Gumati Waterpark di bawah ini:

Tiket Gumati Park

Bogor, Jawa Barat

3. Marcopolo Water Adventure Bogor

Bogor memang menjadi destinasi tepat jika mencari kolam renang ramah anak. Ajak anak atau keponakan untuk bersenang-senang di Marcopolo Water Adventure Bogor! Kolam Renang Marcopolo Bogor menawarkan waterpark dengan berbagai jenis kolam dan wahana mengasyikkan. Kolam renang daerah Bogor ini dikenal sebagai wisata keluarga karena menyediakan kolam renang anak dengan wahana ember tumpah serta seluncuran. Ada juga replika kapal laut dan ikan hiu yang membuat anak-anak makin betah bermain di Kolam Renang Marcopolo Bogor.

Namun orang dewasa juga bisa menikmati wisata ini. Cobalah bersantai di atas ban untuk mengarungi Kolam Arus. Kamu juga bisa melepas penat dengan menikmati Kolam Air Panas. Di sekitar area wisata Bogor ini, ada wahana outbound, flying fox, ATV ride, hingga kolam pancing. Adapun harga tiket Kolam Renang Marcopolo Bogor tersedia mulai dari Rp50.000.

Tiket Marcopolo Water Adventure Bogor

Bogor, Jawa Barat

4. Tirtania Waterpark

Kolam renang di Bogor yang satu ini unik karena menyediakan kolam renang dengan nuansa Bali. Area sekitar kolam renang ini dibuat menyerupai villa bernuansa Bali lengkap dengan ornament seperti replika gerbang pura dan aneka patung. Memasuki kolam renang, kamu bisa melihat gurita raksasa dengan mulut terbuka dengan seluncuran dari ketinggian. Fasilitas yang dihadirkan oleh Kolam Renang Tirtania Bogor antara lain kolam anak-anak dengan wahana seluncuran, kolam renang dewasa, kolam terapi ikan, hingga panggung hiburan.

Bagi kamu yang ingin mengadakan acara kumpul keluarga juga bisa memilih Tirtania Waterpark. Tempat wisata di Bogor ini juga menawarkan pendopo yang mampu menampung banyak orang. Adapun harga tiket Kolam Renang Tirtania Waterpark tergolong dalam kolam renang murah di Bogor karena bisa dipesan mulai dari Rp25.000.

Tiket Tirtania Waterpark Bogor

Bogor, Jawa Barat

5. Kolam Renang Klub Tamansari Persada Bogor

Jika tak ingin suasana kolam renang yang terlalu ramai, kamu bisa memilih Kolam Renang Klub Tamansari Persada Bogor. Berlokasi di Cibadak Tanah Sareal, kolam renang ini dilengkapi denga kolam dewasa dengan kedalaman 80-130 cm, kolam anak-anak dengan kedalaman 30-60 cm, kolam semi Olympic, serta wahana ember tumpah dan seluncuran. Makin lengkap, wisata kolam Renang Bogor ini menyediakan tempat penyewaan ban dan warung makanan. Areanya yang strategis, yakni di tengah kota dan di hunian strategis membuat Kolam Renang Klub Tamansari Persada Bogor tak boleh dilewatkan. Harga tiket Kolam Renang Klub Tamansari Persada Bogor dibanderol mulai dari Rp20.000 untuk weekdays dan Rp25.000 untuk weekend.

Tiket Kolam Renang Klub Tamansari Persada Bogor

Bogor, Jawa Barat

6. Waterpark SKI Bogor

Kolam Renang SKI Bogor atau Sumber Karya Indah terletak di area factory outlet dan bisa dituju dengan menempuh jarak perjalanan sekitar 30 menit dari pusat Kota Bogor. Terdapat kolam renang anak, kolam dewasa, olam arus, serta wahana ember tumpah dan seluncuran. Bagi yang suka tantangan, cobalah wahana waterslide di area Waterboom. Daya tarik wisata Kolam Renang SKI Bogor adalah adanya wahana lain seperti outbond dan kawasan belanja one stop shopping yang menawarkan ragam produk fashion. Harga tiket Kolam Renang SKI Bogor 2023 bisa didapatkan mulai dari Rp50.000.

7. Sun Water Park Kahuripan

Tak jauh dari Parung Bogor, kamu bisa menemukan Sun Water Park Kahuripan. Juga dikenal dengan nama Kolam Renang Kahuripan Bogor, waterpark ini turut menjadi destinasi favorit wisatawan. Wisata di Bogor ini dikelilingi dengan panorama lembah pegunungan serta fasilitas yang lengkap. Mulai dari kolam renang anak, waterslide, ember tumpah, kolam renang dewasa, kolam arus, gazebo, hingga warung makan. Pada akhir pekan, kamu juga bisa menikmati live music. Harga tiket Kolam Renang Kahuripan Bogor bisa kamu pesan mulai dari Rp20.000.

8. Kolam Renang Aldepos Bogor

Jika kamu ingin merasakan liburan di kolam renang dengan pemandangan alam yang memukau, tandanya wajib ke Kolam Renang Aldepos Bogor. Kamu akan disuguhkan panorama Gunung Salak yang megah dengan pemandangan serba hijau. Fasilitas yang dihadirkan oleh Kolam Renang Aldepos Bogor antara lain kolam rnenang anak, ember tumpah, seluncuran, air mancur, kolam renang dewasa, kolam arus, dan playground. Wisata Bogor ini berlokasi di Desa Tapos II, Tenjolaya. Untuk menikmati wisata ini, kamu bisa membeli tiket Kolam Renang Aldepos Bogor mulai dari Rp15.000.

9. Boash Waterpark

Foto: .nstagram.com/boashwaterpark

Rekomendasi kolam renang di Bogor yang bisa dikunjungi adalah Boash Waterpark. Tempat wisata di Bogor ini menawarkan keunikannya tersendiri. Selain berlokasi di kawasan sekolah Borcess Ashokal Hajar, Boash Waterpark memiliki kolam unik yang mengelilingi sebuah taman lengkap dengan gazebo di tengahnya. Dari area taman, anak-anak bisa meraskan keseruan meluncur di waterslide. Ada pula wahana ember tumpah yang akan membuat liburan makin seru. Fasilitas lain yang ditawarkan Kolam Renang Boash Bogor adalah kolam arus, kolam busa, hingga kolam ombak. Boash Waterpark masuk dalam daftar kolam renang murah di Bogir karena harga tiket Kolam Renang Boash Bogor bisa dibeli mulai dari Rp15.000 untuk weekdays dan Rp20.000 untuk weekend.

Itu dia informasi mengenai kolam renang di Bogor dan harganya. Kamu bisa booking tiket berbagai kolam renang di Bogor melalui Traveloka secara praktis dan dapatkan penawaran terbaiknya. Sudah siap bermain air di kolam renang di Bogor?

Tags:
bogor
tempat-wisata-bogor
tempat-wisata-di-bogor
wisata-di-bogor
wisata-kolam-renang
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan