Kamis, 9 Mei 2024

Libur Lebaran di Kaliurang Park Yogyakarta Yuk, Destinasi Wisata Ramah Anak yang Sajikan Wahana Mountain Slide!

- Selasa, 16 April 2024 | 08:27 WIB
Wisata Kaliurang park Botanical Garden Jogja (Instagram)
Wisata Kaliurang park Botanical Garden Jogja (Instagram)

RADARCianjur.com – Menghabiskan waktu libur Lebaran di Yogyakarta tak melulu harus mendatangi Malioboro saja. Ada destinasi wisata lain yang akan menarik perhatian Anda.

Namanya Kaliurang Park Botanical Garden, ini adalah destinasi wisata ramah anak yang sempurna sebagai tempat liburan bersama keluarga tercinta.

Memadukan tempat rekreasi, acara, dan kuliner, Kaliurang Park Botanical Garden di Yogyakarta ini menawarkan destinasi wisata ramah anak.

Baca Juga: Jadi Aktor dan Juga Produser, Ma Dong Seok Ungkap Misi Besarnya dalam Film The Roundup: Punishment

Di dalamnya terdapat beragam wahana bermain menarik dan juga seru yang cocok dimainkan untuk anak-anak dan keluarga yang datang ke sana.

Terletak di lereng Gunung Merapi, tepatnya di Jalan Siaga, Kaliurang, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Kaliurang Park juga menawarkan udara yang sejuk.

Dengan mengunjungi destinasi wisata ramah anak ini, anak-anak akan semakin menikmati libur Lebaran bersama keluarga dan menjadi momen yang tak terlupakan.

Akses jalan menuju Kaliurang Park sangat baik, dengan jalanan yang sudah diaspal mulus. Anda akan dikenakan biaya retribusi yang terjangkau untuk masuk ke destinasi wisata ini.

Baca Juga: Menariknya Ibarbo Park di Jogja, Tempat Wisata dan Oleh-oleh Populer yang Miliki Aviari Terbesar Indonesia!

Terdapat banyak wahana permainan yang edukatif dan menyenangkan untuk anak-anak, seperti wahana virtual reality, flying fox, terapi ikan, hingga mountain slide.

Adalah beberapa wahana yang dapat dinikmati oleh pengunjung dengan harga tiket tambahan yang masih tetap terjangkau.

Area parkir yang luas juga membuat pengalaman berkunjung menjadi lebih nyaman. Di dalam Kaliurang Park, Anda akan disambut dengan taman yang luas dan terawat dengan baik.

Selain wahana permainan, Kaliurang Park juga cocok untuk acara keluarga seperti piknik, gathering, atau acara study tour berkat lokasinya yang terbilang cukup luas.

Baca Juga: Persib Bandung Telan Kekecewaan karena Kemenangan di Depan Mata Pupus Berkat Gol Terakhir Persita Tangerang

Ada juga spot-spot menarik seperti kolam terapi ikan, rumah lebah, dan area piknik yang disediakan dengan dilengkapi bangku taman yang banyak untuk beristirahat.

Halaman:

Editor: Fia Afifah

Sumber: YouTube Friska Yeni

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X