Selasa, 7 Mei 2024

7 Rekomendasi Makanan Khas Lombok yang Menggugah Selera, Kamu Suka yang Mana?

- Jumat, 2 Februari 2024 | 17:00 WIB
Ilustrasi Makanan Khas Lombok Plecing Kangkung (Dok. masakapahariini.com)
Ilustrasi Makanan Khas Lombok Plecing Kangkung (Dok. masakapahariini.com)

NAWACITAPOST.COM - Pulau Lombok, destinasi eksotis di Indonesia, bukan hanya menawarkan keindahan alam yang memukau, tapi juga kekayaan kuliner yang lezat dan unik.

Saat menjelajahi kecantikan panorama pegunungan Gunung Rinjani atau menikmati pemandangan pantai berpasir putih, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi kekayaan kuliner Lombok yang menggugah selera.

Keunikan dan kelezatan makanan khasnya, Lombok tidak hanya menawarkan keindahan alam yang memukau, tetapi juga memanjakan lidah para pengunjungnya.

Baca Juga: Jelajahi Pantai Mawun Lombok, Destinasi Wisata yang Hadirkan Keindahan Alam hingga Kuliner yang Menggoda

Untukmu yang penasaran, berikut adalah tujuh makanan khas yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Pulau Lombok. Yuk simak selengkapnya!

1. Plecing Kangkung

Plecing Kangkung, hidangan sayur khas Lombok ini menjadi pelengkap sempurna untuk hidangan utama seperti ayam taliwang atau ayam rarang.

Terdiri dari kangkung yang segar, tomat, urap, terasi lengkare, dan perasan jeruk nipis, plecing kangkung memberikan cita rasa pedas yang menggugah selera.

Baca Juga: Indahnya Wisata Pantai Tanjung Aan Lombok, View dan Suasanya Bikin Betah Pas Jadi Tempat Healing Akhir Pekan

Kombinasi yang unik ini menciptakan sensasi kelezatan yang sulit untuk dilupakan.

2. Ayam Taliwang

Ayam Taliwang, makanan khas yang sudah melegenda dari Lombok. Ayam ini dimarinasi dengan air jeruk dan garam, kemudian dibakar hingga setengah matang.

Setelah itu, ayam dibalur dengan tumisan bumbu taliwang yang kaya rasa, sebelum akhirnya dibakar kembali hingga matang.

Disajikan bersama nasi putih dan sambal pelengkap, Ayam Taliwang memikat dengan rasa yang khas dan membuatnya selalu dinanti oleh para penikmat kuliner.

Halaman:

Editor: Tantitamara

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Lirik Lagu 2 Mei Hari Pendidikan Nasional

Kamis, 2 Mei 2024 | 16:16 WIB
X