Tampilkan di aplikasi

New Mazda 2 Sedan

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 22-XXXII
7 Oktober 2022

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 22-XXXII

Menyenangkan dikendarai, desainnya lebih proporsional

OTOMOTIF
Walaupun tak sebesar hatchback sedan kompak rasanya masih diminati di Tanah , segmen Air. Salah satu buktinya, Toyota masih menjual Vios-nya, Honda pun belum lama mendatangkan Honda City dari Thailand. Nah, Eurokars Mazda Indonesia pun sepertinya tak mau ketinggalan.

Terbukti Mazda 2 Sedan beberapa waktu lalu diboyong ke Indonesia, agar konsumen dapat memilih varian Mazda 2, versi hatchback atau sedan. Tim OTOMOTIF pun mendapat kesempatan menjajal Mazda 2 Sedan. Seperti apa rasa berkendara dan performanya? Baca terus artikelnya sampai habis ya!

Desain. Secara penampilan tak banyak perbedaan nyata antara varian sedan dan hatchback. Tampilan depan, samping, desain pelek sama persis. Namun, tentu saja versi sedan memiliki postur yang lebih panjang lantaran ada bagasi yang terpisah dari kabin. Di atas kertas posturnya memiliki panjang 4.340 mm, lebar 1.695 mm, dan tinggi 1.479 mm. Sedangkan model hatchback-nya memiliki dimensi panjang 4.060 x 1.695 mm dan tinggi 1.495 mm.

Dengan bagasi yang terpisah ini, Mazda 2 Sedan disebut memiliki ruang penyimpanan yang lebih besar, yakni 440 liter. Sementara varian hatchback-nya hanya sebesar 250 liter.

“Walaupun dimensinya lebih panjang model sedan, namun begitu keduanya memiliki jarak sumbu roda yang sama,” jelas Kenny Wala, Product Planning Manager PT. Eurokars Motor Indonesia (EMI) saat menjelaskan perbedaannya. Dari data spesifikasi, ia memiliki jarak sumbu roda 2.570 mm.

Soal desain bagian depan dan samping, aura sporty ciri khas Mazda 2 tetap terasa. Tarikan garis dari bodi samping ke buritan dibikin naik, kurang lebih mirip Mazda 6. Dan menurut kami, desain New Mazda 2 Sedan ini terasa lebih asyik dilihat, proporsional dan enggak kelihatan ‘maksa’ dibandingkan Mazda 2 Sedan generasi sebelumnya.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI