Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Berbagai Inspirasi Modifikasi biar Mobil Sedan Anda Makin Keren

Panduan Pembeli

Berbagai Inspirasi Modifikasi biar Mobil Sedan Anda Makin Keren

Salah satu jenis mobil yang mungkin paling pas dan paling keren untuk dimodifikasi adalah sedan. Modifikasi mobil sedan sendiri bisa dilakukan pada berbagai sektor.

Di satu sisi, sedan memang bukan kendaraan terfavorit di pasar Indonesia. Kalau melihat data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan sedan bahkan tidak sampai 1 persen dari total pasar mobil nasional.

Meski begitu, harus diakui bahwa sedan bisa memiliki ‘aura’ elegan atau sporti yang lebih kuat ketimbang jenis-jenis mobil lainnya. Maka dari itu, tak mengherankan jika modifikasi mobil sedan cukup marak dilakukan.

modifikasi mobil sedan

Hal tersebut antara lain bisa dilihat dari banyaknya mobil sedan modifikasi yang hadir di setiap ajang custom. Sebagian penggila mobil tidak hanya melihat sedan sebagai kendaraan sehari-hari, tetapi juga sebagai ‘kanvas’ untuk ekspresi kreatif mereka.

Saking kerennya, mobil sedan modifikasi terkadang mampu menarik atensi orang-orang yang bahkan tak mengerti soal otomotif.

Lantas, apa saja yang bisa dilakukan untuk memodifikasi mobil sedan? Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari berbagai sumber.

Manfaat Modifikasi Mobil

modifikasi mobil sedan

Mungkin, ada di antara masyarakat yang bertanya mengenai tujuan memodifikasi mobil, termasuk modifikasi mobil sedan. Bisa jadi, sebagian orang melihatnya hanya sebagai pemborosan.

Namun, sebenarnya, modifikasi bisa pula memiliki beragam manfaat. Modifikasi bisa meningkatkan estetika mobil, mendorong performa mobil, menambah nilai jual mobil, atau mendukung industri kreatif.

Meningkatkan Estetika Mobil

Seperti disinggung di awal, modifikasi dapat meningkatkan ‘aura’ elegan atau sporti dari sebuah mobil. Apalagi kalau mobil tersebut adalah sebuah sedan.

Modifikasi dapat menambah estetika kendaraan. Tampilan eksterior atau pun interior kendaraan menjadi makin ‘sedap’ untuk dilihat berkat modifikasi.

Mendorong Performa Mobil

Modifikasi juga berguna untuk mendorong performa mobil dari berbagai sisi. Anda bisa membuat larinya makin kencang, handling-nya makin sigap, kemampuan manuvernya makin stabil, atau mungkin konsumsi bahan bakar minyak (BBM)-nya makin irit.

Dengan begitu, Anda pun semakin antusias atau mudah untuk mengendarai mobil Anda, baik untuk aktivitas keseharian atau untuk menghabiskan waktu senggang.

Menambah Nilai Jual Mobil

Modifikasi terkadang juga dapat meningkatkan nilai jual mobil. Ini bisa terjadi kalau modifikasi yang dilakukan malah memperbaiki kualitas komponen sebelumnya, sehingga membawa nilai tambah pada kendaraan tersebut.

Misalnya saja memodifikasi material jok fabric dengan kulit, modifikasi peningkatan kualitas head unit, modifikasi pelek high-end di aftermarket, modifikasi sistem audio, atau pun modifikasi komponen kaki-kaki dengan merek yang lebih premium.

‘Menghidupkan’ Industri Kreatif

Industri modifikasi termasuk ke dalam industri kreatif. Para pelakunya beragam, mulai dari usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) sampai ‘pemain’ besar.

Dengan memodifikasi mobil—termasuk modifikasi mobil sedan—, Anda sudah mendukung tumbuh-kembang industri kreatif di Indonesia.

Kekurangan Modifikasi Mobil

modifikasi mobil sedan

Ada kelebihan, pasti ada kekurangan. Termasuk jika berbicara mengenai modifikasi mobil.

Modifikasi mobil, jika dilakukan terlalu ekstrem atau pada bagian tertentu, juga memiliki beberapa kekurangan. Misalnya saja ditilang polisi, mengurangi nilai jual, menghilangkan garansi resmi dari pabrikan.

Bisa Ditilang Polisi

Ada beberapa perubahan pada mobil yang dilarang oleh aturan hukum di Indonesia. Contohnya adalah menambahkan strobo atau sirine pada kendaraan pribadi.

Penukaran mesin atau bodi yang tidak sesuai dengan surat-surat kendaraan juga tidak diperbolehkan oleh regulasi. Jika modifikasi mobil Anda menerabas ketentuan perundangan, tentunya Anda bisa ditilang dan dikenai denda.

Mengurangi Nilai Jual

Modifikasi, dalam beberapa kasus, juga berisiko menurunkan nilai jual dari mobil tersebut. Salah satu jenis modifikasi yang kabarnya menimbulkan risiko tersebut adalah merombak ruang mesin, sehingga membuat keadaan mesin yang sebenarnya menjadi sulit untuk diketahui.

Modifikasi mesin bahkan dikatakan dapat menurunkan nilai jual mobil hingga Rp10 juta.

Menghilangkan Garansi Resmi

Modifikasi mobil juga berisiko menghilangkan garansi resmi dari pabrikan. Ini tentunya akan sangat merugikan Anda kalau suatu saat terjadi kerusakan pada mobil.

Oleh karena itu, kalau tidak mau kehilangan garansi resmi, pelajari segala syarat dan ketentuan dari pabrikan sebelum memodifikasi. Jenis modifikasi yang dilaporkan bisa menghilangkan garansi resmi biasanya adalah ubahan pada komponen krusial.

Bermacam Aliran Modifikasi Mobil yang Bisa Diterapkan pada Sedan

modifikasi mobil sedan

Nah, sekarang saatnya membicarakan beragam aliran modifikasi yang bisa Anda ikuti, ketika memodifikasi mobil sedan Anda. Jumlah aliran modifikasi sendiri terus berkembang seiring dengan perkembangan zaman, pengetahuan, dan kreativitas dari para pecinta otomotif.

Kendati begitu, mobil sedan modifikasi Anda bisa mengambil inspirasi dari setidaknya 10 aliran. Ada Street Racing, Sleeper Car, Hellaflush, Japan Domestic Market (JDM), Camber, Stance, VIP, DUB, Retro, Hotrod.

Street Racing

Aliran Street Racing bertujuan untuk membuat mobil semirip mungkin dengan mobil balap, baik dari sisi eksterior, interior, hingga spesifikasi. Aliran ini kabarnya banyak digunakan untuk modifikasi mobil sedan, tapi belakangan juga makin sering digunakan di jenis-jenis mobil lain seperti city car, hatchback, SUV, maupun MPV.

Sleeper Car

Sleeper Car ialah aliran modifikasi yang sangat fokus pada peningkatan performa mesin bagian dalam, sementara bagian eksterior dan interior sering kali tak banyak diubah dari kondisi standar. Tujuannya adalah peningkatan tenaga, akselerasi, dan performa mobil secara umum.

Hellaflush

Ciri khas aliran Hellaflush adalah penggunaan pelek yang lebih lebar dan lebih besar dari standar, juga ground clearance yang dibuat rendah alias ceper. Mobil sedan modifikasi lagi-lagi sangat sering terlihat menggunakan aliran ini, tapi belakangan pemilik jenis-jenis kendaraan lain juga makin gemar menerapkannya.

Japan Domestic Market (JDM)

Dalam aliran Japan Domestic Market (JDM), mobil dimodifikasi dengan sebanyak mungkin suku cadang atau komponen yang berasal dari Jepang (JDM Pure). Bisa juga, mobil dimodifikasi untuk terlihat semirip mungkin dengan model versi pasar Jepang (JDM Style). Aliran ini tidak memperlihatkan perubahan signifikan dan tidak mengorbankan kenyamanan mobil.

Chamber

Ciri khas aliran Chamber adalah membuat roda keluar dari fender, sehingga terlihat miring. Camber positif membuat bagian atas roda keluar fender agar mobil lebih mudah dikendalikan, sedangkan Camber negative menjadikan bagian bawah roda keluar fender agar mobil punya radius putar lebih kecil serta tajam.

Stance

Aliran Stance mirip dengan Hellaflush yaitu fokus pada ubahan kaki-kaki. Di aliran ini, mobil dibuat sangat ceper, dengan Camber negatif. Modifikasi mobil pada aliran Stance fokus pada fitment antara pelek dan bodi mobil.

VIP

Seperti namanya, aliran VIP ingin membuat pengemudi dan penumpang seperti sedang melakukan perjalanan dengan pesawat kelas VIP. Fokusnya ialah kenyamanan serta kemewahan interior, misalnya dengan penambahan captain seat besar, sofa khusus, mini bar, televisi layar besar, dan lain-lain.

DUB

Aliran DUB mirip dengan VIP yaitu modifikasi yang fokus pada kemewahan. Bedanya, DUB ingin membuat mobil lebih glamor dari sisi eksterior.

Retro

Aliran Retro kerap ditemukan pada mobil-mobil lama. Aliran ini ingin membuat mobil tampak seperti saat baru dibeli dahulu kala. Anggaran untuk modifikasi Retro kerap membengkak karena komponen atau suku cadang yang jarang dan bahkan tidak diproduksi lagi.

Hot Rod

Aliran Hot Rod bisa dilihat pada satu ciri khasnya: membuat blok mesin menyembul keluar dari kap. Hot Rod juga kerap menggunakan pelek kromium yang dibuat keluar dari bodi mobil.

Kesimpulan

modifikasi mobil sedan

Modifikasi mobil sedan bisa bermanfaat atau tidak, tergantung bagaimana Anda melakukannya. Jika tidak ingin menyesal di kemudian hari, pelajari betul apa kemauan Anda, risiko yang menyertai modifikasi tersebut, serta berapa anggaran yang Anda miliki.

Jika memang punya budget yang berlebih, tidak ada salahnya melakukan modifikasi. Apalagi, mobil sedan modifikasi akan terlihat sangat ‘ganteng’ di jalan. [Xan/YS]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang