Tangkapan layar berita palsu Foto:Twitter
Tangkapan layar berita palsu Foto:Twitter

[Fakta atau Hoaks]

[Cek Fakta] Suara Azan Dapat Melemahkan Covid-19? Ini Faktanya

Medcom Files Cek Fakta
Whisnu Mardiansyah • 08 Juli 2021 17:46
Beredar sebuah narasi yang menyebutkan suara azan dapat melemahkan Covid-19. Informasi beredar di twitter.
 
Akun twitter @SamudroTjondr11 mencuit informasi ini pada 8 Juli 2021. Berikut isi cuitannya.

"Suara adzan yang dikumandangkan di Masjid berpengaruh terhadap virus Corona. Hasil penelitian menjelaskan adzan dapat mengecilkan Corona. Negera-negara Eropa mengijinkan Masjid dibuka. Pemerintah Indonesia perlu segera membuka Masjid agar umat Islam dapat melaksanakan ibadah."


[Cek Fakta] Suara Azan Dapat Melemahkan Covid-19? Ini Faktanya
 
Penelusuran:
Dari hasil penelusuran tim cek fakta medcom, klaim azan dapat mengecilkan Covid-19 adalah salah. Faktanya, informasi penelitian tersebut terkait efek tubuh saat mendengarkan azan.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


 
Dilansir turnbackhoax.id, video dalam unggahan tersebut pernah tayang di laman YouTube dengan judul “The Spiritual Healing Effects Of Adhaan (call to prayer)” diunggah oleh kanal Mehbooba - pada 11 Oktober 2016. Video tersebut kemudian dibantah faktanya oleh artikel ilmfeed.com berjudul “This Viral Video About The Effects of Music and the Adhan on the Body is Simply Not True” pada 12 Oktober 2016. Artikel tersebut mengatakan bahwa perbandingan grafik suara tersebut bukan efek dari suara azan, grafik tersebut tidak muncul karena tipe suara azan yang dimainkan adalah mono.
 
[Cek Fakta] Suara Azan Dapat Melemahkan Covid-19? Ini Faktanya
 
Melansir tirto.id, salah satu potongan gambar dalam video tersebut yang dapat ditelusuri adalah potongan gambar sejumlah Muslim di Spanyol yang mengumandangkan azan di balkon. Melalui penelusuran gambar via Source, terdapat dua media massa besar melaporkan potongan video yang sama, yakni Anadolu Agency dan Hurriyet.
 
Artikel dalam hurriyet.com.tr membahas mengenai masyarakat Spanyol yang berinisiatif mengumandangkan azan sebagai bentuk dukungan mereka kepada semua yang berjuang melawan virus tersebut. Berdasarkan penjelasan tersebut, informasi dalam unggahan video Facebook tidak benar.
 
[Cek Fakta] Suara Azan Dapat Melemahkan Covid-19? Ini Faktanya
 
Kesimpulan:
Klaim suara azan dapat melemahkan virus Korona adalah salah. Faktanya, informasi penelitian tersebut terkait efek tubuh saat mendengarkan adzan.
 
Informasi ini jenis hoaks misleading content. Misleading terjadi akibat sebuah konten dibentuk dengan nuansa pelintiran untuk menjelekkan seseorang maupun kelompok. Konten jenis ini dibuat secara sengaja dan diharap mampu menggiring opini sesuai dengan kehendak pembuat informasi.
 
Misleading content dibentuk dengan cara memanfaatkan informasi asli, seperti gambar, pernyataan resmi, atau statistik, akan tetapi diedit sedemikian rupa sehingga tidak memiliki hubungan dengan konteks aslinya.
 
[Cek Fakta] Suara Azan Dapat Melemahkan Covid-19? Ini Faktanya
 
Referensi:
1.https://turnbackhoax.id/2020/04/21/salah-azan-dapat-melemahkan-virus-corona/
2.https://www.hurriyet.com.tr/avrupa/ispanyadaki-muslumanlardan-destek-icin-ezan-41476498
3.https://tirto.id/misinformasi-suara-azan-dapat-melemahkan-virus-corona-eNsG
4.https://archive.fo/OYEQ5
 

*Kami sangat senang dan berterima kasih jika Anda menemukan informasi terindikasi hoaks atau memiliki sanggahan terhadap hasil pemeriksaan fakta, kemudian melaporkannya melalui surel cekfakta@medcom.idatau WA/SMS ke nomor 082113322016
 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(WHS)
LEAVE A COMMENT
LOADING
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan