Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Dapat Album Suho EXO, Rian D'MASIV Akhirnya Tahu Mengapa Musik Korea Maju

Kompas.com - 16/04/2020, 17:54 WIB
Melvina Tionardus,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menerima kiriman album solo Suho EXO bertajuk Self-Portait, vokalis band D'MASIV, Rian Ekky Pradipta, mengambil pelajaran penting.

Menurut Rian, album tersebut dikemas sangat bagus sehingga bisa menjadi referensi dalam memproduksi album D'MASIV ke depannya.

"Bagus, bagus banget. Ini bisa jadi referensi juga nih bikin album niat banget," kata Rian dalam video akun YouTube-nya, Kamis (16/4/2020).

Baca juga: Unboxing Paket dari SM Entertainment, Rian DMASIV: Resmi Ya Gue Jadi Fans EXO

Sebab, menurut Rian, industri musik Korea bekerja sangat serius dan detail dalam menggarap sebuah karya.

"Gue akhirnya mengerti bahwa Korea itu kalau bikin sesuatu enggak main-main, dipikirin banget sampai packaging albumnya. Itulah mengapa musisi Korea bisa semaju itu karena memang dia enggak setengah-setengah ya," ucap Rian.

Saat melihat-lihat isi album tersebut, Rian juga terpanah pada bagian credit title yang sangat lengkap, mulai dari produser musik sampai pengisi suara drumnya.

Baca juga: Rian DMASIV Salah Sebut Nama, EXO-L Indonesia: Mau Ngakak Sama Nangis

Rian mengatakan, hal tersebut sangat penting sehingga semua orang dapat mengetahui orang-orang yang ikut campur tangan dalam produksi sebuah musik.

"Memang harusnya perlu sekali ya mencatutkan credit title siapa saja yang terlibat dalam album biar tahu musik sekeren itu dari mana, siapa yang aransemen, dan sebagainya," ujar Rian.

Adapun, Rian mendapat paket kiriman langsung dari agensi EXO di Korea, SM Entertainment pada 13 April.

Baca juga: Senyum Rian DMASIV Dapat Kiriman Merchandise EXO

"Sebuah kebanggaan juga bisa dikirimin album terbarunya Suho," kata Rian.

Hal tersebut bukan tanpa alasan.

Rian menuturkan mengagumi lagu Suho dari album tersebut yang berjudul Let's Love.

Rian bersama D'MASIV akhirnya menyanyikan ulang lagu itu untuk menepati janji atas pencapaian jumlah 100.000 followers Twitter-nya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com