Selasa, 7 Mei 2024

Nikmati Keindahan Pantai Parangtritis dari Ketinggian Bukit di Destinasi Wisata Terbaru di Jogjakarta Ini

Banu Adikara
- Senin, 18 September 2023 | 13:49 WIB
Obelix Sea View, destinasi wisata terbaru di Jogjakarta. (Dok. Obelix Sea View)
Obelix Sea View, destinasi wisata terbaru di Jogjakarta. (Dok. Obelix Sea View)

JawaPos.com - Jogjakarta adalah salah satu destinasi lokal yang ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai macam negara. Kini, bertmbah lagi satu tempat wisata yang diklaim bakal memanjakan mata pengunjung dengan keindahan alam di Jogja. Tempat ini bernama Obelix Sea View.

Terletak di tengah-tengah bukit yang indah di sisi timur Pantai Parangtritis, Obelix Sea View berlokasi di Dusun Watugupit, Desa Giricahyo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Jogjakarta.

Manager Operasional Obelix Sea View, Endang dalam keterangan tertulisnya mengatakan bahwa destinasi wisata modern ini menawarkan paduan pemandangan Pantai Parangtritis dan Samudra Hindia dari ketinggian bukit. Keunikan tempat ini terletak pada daya tariknya bagi para pecinta sunset, yang dapat menyaksikan keindahan warna keemasan matahari saat terbenam di cakrawala menciptakan pantulan memukau di permukaan laut.

Baca Juga: Modal Berharga Persija Jakarta Menatap Laga Selanjutnya usai Bungkam Persik Kediri

"Tidak hanya pemandangan alam yang memukau, melainkan juga berbagai atraksi dan fasilitas modern yang menarik," ujar Endang.

Ia melanjutkan, pengunjung dapat menikmati panorama laut yang menakjubkan sambil menjelajahi beragam fasilitas dan berpotret ria di spot dan arena yang telah disiapkan, seperti The Nest, The Swing, The Sky Deck, The Stair dan lainnya.

"Ada juga Infinity Pool dengan view sunset dan laut selatan yang luas dari atas bukit. Ini merupakan salah satu spot menarik untuk menikmati senja di dini," katanya.

Baca Juga: Lestarikan Lingkungan, Sampoerna Bersih-bersih Sampah dan Tanam Bakau di Kebun Raya Mangrove Surabaya

Lebih lanjut, Endang menuturkan, salah satu highlight di Obelix Sea View adalah Pertunjukan Light Show, di mana cahaya dan musik digabungkan untuk menciptakan pengalaman yang luar biasa setelah matahari terbenam. "Pengunjung akan dibawa dalam perjalanan visual yang mengesankan, meninggalkan kesan tak terlupakan," katanya lagi.

Tempat ini, kata Endang, dibuka setiap hari. "Hari Senin-Jumat dibuka mulai pukul 09.00 sampai 21.00. Untuk Sabtu, Minggu dan libur nasional mulai pukul 08.00 sampai 22.00," ujarnya.

Harga tiket untuk hari biasa serta weekend dan hari libur pun berbeda.

"Hari biasa Rp 30 ribu, sementara untuk Sabtu, Minggu dan libur nasional Rp 40 ribu," kata Endang lagi.

Editor: Banu Adikara

Tags

Artikel Terkait

Konten berikut adalah iklan platform Geozo, media kami tidak terkait dengan materi konten ini.

Terkini