Jumat, 3 Mei 2024

5 Tanaman Indoor untuk Mengusir Nyamuk, Mempercantik Ruangan dan Kenyamaman dalam Beraktifitas di Ruangan

- Jumat, 15 September 2023 | 09:45 WIB
Taman tempat Andri Satriawan membudidayakan tanaman hias di Ragunan, Jakarta Selatan. (Dok Pribadi)
Taman tempat Andri Satriawan membudidayakan tanaman hias di Ragunan, Jakarta Selatan. (Dok Pribadi)

JawaPos.com - Nyamuk sebagai serangga yang aktif di malam hari ini menggaggu kenyamanan dalam bekerja maupun bersantai. Gigitan dari serangga ini membuat gatal-gatal dan bisa nyebabkan ruam pada kulit.

Selain itu, ada spesies nyamuk yang juga mampu menyebabkan penyakit berbahaya seperti Malaria dan Deman Berdarah.

Keberadaan nyamuk sendiri karena lingkungan yang lembab dan banyak tumpukan barang.

Baca Juga: Tips Repotting Tanaman yang Tepat, Perhatikan Kepadatan Media Tanam dan Drainase Pot

Tidak hanya di rumah, terkadang ketika ingin bersantai di kedai atau coffee shop juga ada nyamuk. Alih-alih ingin suasana nyaman malah terganggu.

Penggunaan obat nyamuk kimia tidak baik bagi kesehatan terus menerus. Salah satu alternatif dalam pengusir nyamuk bisa menggunakan tanaman hias indoor.

Tanaman hias indoor mampu mengusir nyamuk dengan ampuh. Dengan begitu, mampu menciptakan suasana nyaman di ruangan.

Baca Juga: 5 Tanaman Rumahan yang Mampu Segarkan Lingkungan ketika Polusi Udara Melanda

1. Lemon Balm

Lemon balm termasuk anggota keluarga dari mint yang memiliki bunga berwarna putih.

Tanaman ini memiliki aroma lembut menenangkan yang mampu mengusir nyamuk.

Lemon Balm memiliki kandungan sitronela yang tidak disukai oleh nyamuk.

Baca Juga: Wakil Wali Kota Armuji Ajak Optimalisasi Urban Farming dan Tanaman Pangan Antisipasi Kemarau Panjang

2. Kemangi

Kemangi dengan nama lain basil mampu mengusir keberadaan nyamuk.

Bau wangi yang khas dan tajam mampu mengusir hama dan serangga seperti nyamuk.

Tanaman hias ini dapat di tanam di indoor, namun perlu perawatan yang baik dan  adanya paparan sinar matahari.

Baca Juga: Kayu Naga dan Sekam Fermentasi Jadi Penangkal Tikus untuk Tanaman

3. Lavender

Lavender tanaman yang banyak digunakan dalam aroma pembuatan obat nyamuk kimia.

Lavender mengeluarkan aroma yang berasal dari minyak esensial. Lavender memiliki bau yang mengharumkan udara dan tidak disukai nyamuk.

4. Geranium

Geranium mampu mengusir nyamuk karena aroma yang mirip lemon dan sekilas seperti serai.

Tanaman hias ini mampu tumbuh dan pada kondisi iklim yang hangat, serah dan kering.

Baca Juga: Kontes Tanaman Hias untuk Tingkatkan Nilai Ekonomi UMKM

5. Mint

Mint mampy mengusir nyamuk dan mengusir serangga lain seperti lalat.

Mint juga memiliki banyak kegunaan lain juga seperti untuk campuran teh untuk obat herbal.

Pemilihan 5 tanaman hias tersebut perlu dipertimbangkan dalam hal perawatnnya di lingkungan indoor.

Baca Juga: Adriyanti Firdasari Berkebun Tanaman Hias selepas Gantung Raket

Seperti pemilihan bahan tanam yang tepat. Saat  ini penanaman tanaman tidak lagi menggunakna media tanah.

Media tanam tanah justru akan mengundang jentik nyamuk dan organisme lainnya.

Media tanam dapat menggunakan hidroton dan penggunaan nutrisi cair untuk kebutuhan hara tanaman.

Editor: Nicolaus

Sumber: goodhousekeeping.com

Tags

Artikel Terkait

Konten berikut adalah iklan platform Geozo, media kami tidak terkait dengan materi konten ini.

Terkini