Resep Tempe Goreng Tepung ala Mama Rieta, Gurih dan Renyah Banget

Bisa jadi camilan maupun lauk pendamping makan nasi

Rieta Amilia atau yang kerap disapa sebagai Mama Rieta merupakan ibu kandung aktris Nagita Slavina. Mama Rieta kerap membagikan aktivitas sehari-hari melalui akun Instagram pribadinya, yakni @rieta_amilia. Tak terkecuali berbagi resep masakan yang simpel.

Salah satu resep Mama Rieta yang ramai ditonton dan banyak di-recook orang adalah tempe goreng tepung yang gurih dan super renyah. Ditambah lagi dengan ekspresi Mama Rieta saat menyantapnya sontak membuat para warganet 'ngiler' berjamaah.

Penasaran seperti apa rasanya? Berikut resep tempe goreng tepung ala Mama Rieta yang gurih dan renyah banget. Bersiap cobain, yuk!

Bahan Tempe Goreng Tepung ala Mama Rieta

Resep Tempe Goreng Tepung ala Mama Rieta, Gurih dan Renyah BangetIlustrasi tempe (pixabay.com/bintang_galaxy)
  1. 1 papan tempe, iris agak tipis
  2. 3 sendok makan ketumbar
  3. 3 siung bawang putih
  4. 5 buah cabai rawit, iris tipis
  5. 7 sendok makan tepung terigu
  6. 3 sendok makan tepung beras
  7. 3 batang daun bawang, iris kecil
  8. garam secukupnya
  9. kaldu bubuk secukupnya
  10. air secukupnya secukupnya
  11. minyak goreng secukupnya

Cara Membuat

  1. Haluskan ketumbar, bawang putih, dan sedikit garam. Pindahkan ke wadah untuk mencampur adonan.
  2. Tambahkan daun bawang, cabai rawit, tepung terigu, dan tepung beras ke dalamnya. Aduk merata.
  3. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga mengental. Tambahkan garam dan kaldu bubuk secukupnya, kemudian aduk kembali dan koreksi rasanya.
  4. Balurkan tempe ke dalam tepung, kemudian goreng ke dalam minyak panas hingga kuning keemasan di kedua sisinya. Angkat dan tiriskan.
  5. Ulangi sampai adonan tepung dan tempenya habis.
  6. Tempe goreng tepung ala Mama Rieta siap disajikan.

Baca Juga: 10 Makanan Vegan Terenak di Dunia, Tempe Masuk 5 Besar!

Tips Membuat

  1. Pastikan minyak goreng benar-benar dalam keadaan panas agar tempe bisa renyah dan gurih.
  2. Saat memasukkan tempe ke dalam minyak, kamu bisa menambahkan adonan tepung di atasnya, supaya terlihat lebih tebal dan renyah.
  3. Takaran cabai rawit bisa menyesuaikan dengan selera. Kalau tidak suka pedas, cabai bisa di-skip.
  4. Kamu boleh menambahkan sekitar 1/2-3/4 sendok makan baking powder agar semakin renyah.

Wah, ternyata resep tempe goreng tepung ala Mama Rieta gampang banget di-recook, ya? Gak heran kalau rame banget.

Dengan resep di atas, kamu bisa menghasilkan sekitar 4-5 porsi tempe dan estimasi waktu pembuatannya sekitar 30-45 menit. Selamat mencoba!

Baca Juga: 10 Makanan Vegan Terbaik di Dunia, Tempe Indonesia Termasuk 

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya