5 Sop Kaki Kambing di Jakarta, Kuah Kental dan Gurih!

Porsinya melimpah, kamu pasti dijamin suka!

Siapa di antara kalian para pencinta sop kambing? Jika menyantap daging kambing sudah biasa, bagaimana kalau sekarang menjajal kelezatan dari sop kaki kambing, nih? Lembutnya daging pada kaki kambing serta jeroan yang berpadu menjadi satu kesatuan di dalam kuah akan menciptakan rasa yang sempurna dan tiada dua.

Nah, bagi kalian yang penasaran dengan rasa sop kaki kambing, coba cicipi kelezatannya di deretan kedai pilihan sop kaki kambing terlezat di Jakarta berikut ini.

1. Sop Kaki Kambing Dudung Roxy

5 Sop Kaki Kambing di Jakarta, Kuah Kental dan Gurih!Sop Kaki Kambing Dudung Roxy (instagram.com/camerakuliner)

Sop Kaki Kambing Dudung Roxy ini sepertinya menjadi kedai paling populer bagi para pencinta sop kaki kambing yang berada di kawasan Cempaka Putih. Gerai yang sudah ada sejak 1975 ini tida hanya buka di Roxy saja, lho, tapi sudah merambah hingga ke Alam Sutra hingga Bintaro.

Untuk harga sop kambingnya adalah Rp60 ribu per porsi. Begitu juga dengan soto Betawinya. Jika ingin tambahan daging bagian kaki, otak, potongan kambing, hingga potongan sapi juga ada.

Alamat: Jalan Cempaka Putih Tengah Nomor 27, Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat.

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 16.00-21.00 WIB.

2. Sop Kambing Bang Karim

5 Sop Kaki Kambing di Jakarta, Kuah Kental dan Gurih!Sop Kambing Bang Karim (instagram.com/fajarsatriatama)

Jika kebetulan kalian ingin makan sop kaki kambing tengah malam, kalian bisa pergi ke bilangan Tanah Abang, Jakarta Pusat, karena di sana kalian akan menemukan warung Sop Kambing Bang Karim yang masih buka. Kuahya yang super gurih ditambah dengan kaki kambing dan juga jeroan-jeroannya yang empuk semakin membuat rasa sop di sini begitu menggugah selera.

Harga sop kambingnya sendiri berkisar Rp45 ribu per porsi. Jika kalian ingin menambahkan kaki kambing di dalamnya, kalian cukup menambah Rp23 ribu.

Alamat: Jalan K.H. Mas Mansyur Nomor 17, Kb. Melati, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Selatan.

Jam operasional: Senin-Sabtu mulai pukul 18.00-12.00.

3. Sop Kaki Kambing Bang Anen 999

5 Sop Kaki Kambing di Jakarta, Kuah Kental dan Gurih!Sop Kaki Kambing (instagram.com/nana_jajan)

Bagi para pencinta sop kaki kambing, pasti sudah tak asing lagi dengan Sop Kaki Kambing Bang Anen 999. Sop kaki kambing yang satu ini memang sudah sangat terkenal di Jakarta. Walaupun tempatnya terbilang biasa, tapi rasa masakan yang ditawarkan sangat tidak biasa alias super lezat.

Ada dua pilihan menu di sini yang dapat kalian pilih, yaitu men sop kaki kambing dan juga sate kambing. Untuk harga nasi plus sop kaki kambing atau sate kambingnya dihargai sekitar Rp90 ribu per porsi.

Alamat: Jalan RS. Fatmawati Raya Nomor 12, Cipete Selatan, Kecamatan Cilandak, Kota Jakarta Selatan.

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 17.00-21.00 WIB.

Baca Juga: 6 Wisata Kuliner di Bogor yang Tersembunyi

4. Sop Kaki Kambing Dua Suadara

5 Sop Kaki Kambing di Jakarta, Kuah Kental dan Gurih!Sop Kaki Kambing (instagram.com/jktfoodbang)

Sesuai dengan namanya, Sop Kaki Kambing Dua Saudara ini menawarkan menu sop kaki kambing di dalamnya. Selain rasanya sopnya yang lezat, porsi yang ditawarkan juga cukup banyak dan mengenyangkan, lho.

Untuk menunya tidak terlalu bervariasi, ada sop kambing dan sate kambing saja. Walaupun begitu, rasa dari menu sop kaki kambing di sini tak perlu diragukan lagi, karena sudah pasti lezat!

Alamat: Bendungan Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat.

Jam operasional: Senin-Sabtu pukul 10.30-23.30 WIB.

5. Sop Kaki Kambing Bang Josh 1

5 Sop Kaki Kambing di Jakarta, Kuah Kental dan Gurih!Sop Kaki Kambing (instagram.com/eldy_ardhia)

Terakhir ada Sop Kaki Kambing Bang Josh 1, nih! Bagi yang sedang melintas di kawasan TB Simatupang dan kebetulan pengin makanan hangat dan berkuah, tak ada salahnya untuk mampir ke Sop Kaki Kambing Bang Josh 1 ini.

Di sini mereka menawarkan aneka menu berkuah, mulai dari soto Betawi, sop iga sapi, sop daging, soto tangkar, dan pastinya sop kaki kambing. Bila kamu ingin makan sate, di sini juga tersedia sate ayam dan juga sate kambing yang bisa kalian pilih menggunakan bumbu kacang atau bumbu kecap.

Alamat: Jalan TB Simatupang Nomor 4, Tanjung Barat, Kecamatan Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan.

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 10.00-23.00 WIB.

Bagi kalian para pencinta sop kaki kambing, mana gerai yang menarik hatimu untuk mampir? Tanpa berlama-lama, jangan lupa kunjungi deretan kedai sop kaki kambing di atas, ya. Selamat mencoba!

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Kuliner di Tangerang Paling Enak, Kamu Wajib ke Sini!

Alvina Putri Rahmanita Photo Verified Writer Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya