Tips agar impian atau goal kita segera tercapai oleh motivator Tung Desem Waringin, lakukan langkah ini!

- Selasa, 5 Maret 2024 | 16:59 WIB
Tips dari motivator Tung Desem Waringin membuat impian atau goal kita segera tercapai (YouTube Tung Desem Waringin)
Tips dari motivator Tung Desem Waringin membuat impian atau goal kita segera tercapai (YouTube Tung Desem Waringin)

Hops.ID – Bagaimana cara membuat impian atau goal kita bisa tercapai?

Banyak orang mempunyai impian tetapi banyak juga yang tidak tercapai, kenapa? Karena merasa impiannya tidak penting.

Maksudnya tidak merangsang dan tidak menggairahkan untuk membuat kita mengejar impian. Sekarang bagaimana kita membuat goal atau Impian kita merangsang dan menggairahkan untuk kita kejar.

Baca Juga: 5 Tips berpuasa yang sehat yang dapat mencegah asam lambung naik

Dan kemudian syaratnya apa supaya impian atau goal tadi bisa tercapai.

Dilansir dari YouTube Tung Desem Waringin pada 5 Maret 2024, yaitu motivator ulung, pembicara terbaik, dan pelatih sukses.

Pertama kita harus membuat goal atau impian yang SPTM. Apa itu SPTM?

“Goal atau impian anda  harus spesifik, kalau impian kita mencari pasangan hidup misalnya cari yang ganteng atau cantik, ganteng itu yang bagaimana? Selama impiannya tidak spesifik ya susah. Misalnya anda bilang ganteng itu tingginya minimal 180 cm, lalu pakai kacamata itu anda semakin spesifik," kata pak Tung.

“Misalnya lagi anda ingin punya suami kaya, ukurannya apa? Semakin tidak spesifik, semakin anda kesulitan," imbuh pak Tung.

Apapun ukuran Anda semakin spesifik semakin jelas dan semakin mudah untuk dikejar.

Baca Juga: Jangan sampai obesitas, catat ya ini cara baca label gizi pada kemasan makanan

Kemudian goal atau impiannya harus positif, karena otak bawah sadar kita tidak mengenal satu yang Namanya kata-kata negatif.

Otak sadar kita tahu kalau kita bilang “ saya tidak mau miskin” maka kita akan jadi miskin, “ saya tidak mau gagal” malah banyak gagalnya.

Goal positif ini membuat otak Anda lebih jelas, saya ingin berhasil mencapai apa misalnya, semakin spesifik semakin bagus, sebelum tanggal sekian atau lebih cepat kita kasih kesempatan misalnya saya punya income sekian, passive income sekian.

Halaman:

Editor: Nada Shofura Faradyana

Sumber: YouTube Tung Desem Waringin

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X