Jump to ratings and reviews
Rate this book

Tulislah!: Mengembangkan Proses Kreatif Menulis Berita, Feature, Fiksi

Rate this book
Buku ini membahas cara bagaimana mengembangkan proses kreatif menulis yang lebih luas dan inovatif. Membahas proses kreatif menulis berita, proses kreatif menulis feature, proses kreatif menulis fiksi, dan proses kreatif menulis buku.

Disampaikan dengan gaya bertutur, konten buku ini merupakan pengalaman puluhan tahun penulis berkecimpung di dunia jurnalistik dan kepenulisan. Pembaca niscaya seperti dibawa masuk ke sebuah dialog interaktif dengan penulis, sehingga lebih termotivasi dan terisnpirasi untuk menulis dengan metode yang khas dan berbeda dari yang pernah ada.

Buku Tulislah! ini dipersembahkan untuk umum, untuk siapa saja yang berniat mengembangkan karier di bidang tulis-menulis, dari menulis artikel, berita peristiwa, kajian berbentuk buku, bahkan fiksi berupa novel. Selain itu, buku ini bisa juga menjadi buku ajar (text-book) untuk kalangan pelajar dan mahasiswa. Dan yang terutama, memulainya dengan tulislah.

192 pages, Paperback

Published April 8, 2022

Loading interface...
Loading interface...

About the author

Pepih Nugraha

7 books12 followers

Ratings & Reviews

What do you think?
Rate this book

Friends & Following

Create a free account to discover what your friends think of this book!

Community Reviews

5 stars
4 (36%)
4 stars
6 (54%)
3 stars
1 (9%)
2 stars
0 (0%)
1 star
0 (0%)
Displaying 1 - 5 of 5 reviews
Profile Image for Puty.
Author 7 books1,188 followers
July 24, 2022
Kang Pepih adalah salah satu 'legend' yang mendirikan Kompasiana. Pengalaman menulisnya sudah tidak diragukan lagi, begitu pula pengalaman menerbitkan tulisan mulai dari media cetak paling top sampai blog dan media sosial.

Buku ini terdiri dari kumpulan tulisan tentang menulis, baik itu berita, feature maupun fiksi. Semuanya ditulis dengan gaya personal, mengombinasikan sedikit teori dan pengalaman pribadi sebagai contoh. Di satu sisi, pengalaman membacanya jadi tidak membosankan, namun di sisi lain jadi terasa kurang sistematis. Misalnya, di bagian jurnalistik dan menulis berita, banyak hal teknis yang dituliskan namun di bagian fiksi dan buku terasa begitu singkat dan umum ("Tulislah yang kita sukai dan kuasai.")

Saya akan merekomendasikan buku ini untuk yang sedang butuh motivasi menulis namun jika ingin belajar teknis sebaiknya mencari buku yang lebih spesifik.
4 reviews
October 25, 2023
Seperti yang ditulis oleh author-nya buku ini sangat bermanfaat sebagai guidance bagi siapapun yang tertarik dan menyelami dunia kepenulisan. Sangat membantu dan membuka wawasan berpikir yang membuat kita tidak lagi berhenti untuk menulis. Selain teori-teori dan pengalaman pribadi penulis yang ia bagikan sendiri. Banyak cerita-cerita dan gambaran tentang kehidupan sebagai penulis yang sangat menarik untuk dibaca.
Profile Image for Sa.
40 reviews
August 9, 2023
sama seperti hal lain, hal yang paling utama dari semua proses menulis adalah memulainya. Dan hal tersulit dari proses menulis adalah juga memulainya, meski segudang bahan sudah dimiliki.

Displaying 1 - 5 of 5 reviews

Can't find what you're looking for?

Get help and learn more about the design.