3 Pilihan Resep Serundeng Kelapa yang Mudah dan Praktis

CNN Indonesia
Rabu, 21 Feb 2024 08:30 WIB
Serundeng adalah parutan kelapa yang diberi bumbu lalu disangrai hingga kering. Berikut variasi resep serundeng kelapa yang mudah dan praktis.
Ilustrasi. Serundeng adalah parutan kelapa yang diberi bumbu lalu disangrai hingga kering. Berikut variasi resep serundeng kelapa yang mudah dan praktis. (istockphoto/Listy Dwi)
Daftar Isi
Jakarta, CNN Indonesia --

Serundeng adalah parutan kelapa yang diberi bumbu lalu disangrai hingga kering berwarna kuning kecokelatan.

Resep serundeng kelapa memiliki kemiripan dengan membuat bumbu ayam ungkep yang terdiri atas bawang putih, bawang merah, ketumbar, lengkuas, dan lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Serundeng kelapa juga dapat dikreasikan menjadi beragam rasa sesuai keinginan, seperti rasa manis, gurih, pedas, atau lainnya.

Anda juga bisa menambahkan rempah lainnya sebagai bumbu, seperti jahe dan daun jeruk untuk memberikan rasa dan aroma yang lebih menggoda.

ADVERTISEMENT

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut tiga resep serundeng kelapa yang dapat diikuti karena mudah dan praktis.

1. Resep serundeng kelapa manis

Jika Anda menyukai cita rasa serundeng yang manis, resep berikut ini bisa dicoba.

Bahan-bahan:

  • 1 butir kelapa agak muda, parut kasar memanjang
  • 1 sdt garam
  • 5 sdm gula pasir
  • 3 lembar daun salam

Bumbu halus:

  • 8 siung bawang putih
  • 1 buah cabai merah besar
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 sdt jintan
  • 2 cm lengkuas

Cara membuat serundeng kelapa manis:

  1. Campur kelapa parut dan bumbu halus, garam, dan gula pasir terlebih dahulu sampai tercampur rata, lalu masukkan ke wajan kering.
  2. Tambahkan daun salam di atas kelapa. Nyalakan kompor di posisi api paling kecil.
  3. Sangrai tanpa terputus sampai kelapa kering dan berwarna kuning keemasan, jangan ditinggalkan karena akan menyebabkan hangus.
  4. Setelah kelapa kering, matikan api. Masukkan sisa 1 sendok gula pasir, aduk rata.
  5. Simpan di toples kedap udara, bisa bertahan 1 bulan sampai 2 bulan.

2. Resep serundeng kelapa gurih

Resep serundeng kelapa berikutnya ini memiliki cita rasa gurih yang berasal dari kunyit dan bumbu-bumbu lainnya. Simak resepnya.

Bahan-bahan:

  • 1/2 butir kelapa setengah tua, parut
  • 3 sdm gula pasir
  • 20 gr gula merah
  • Garam secukupnya

Bahan cemplung:

  • 2 batang sereh, memarkan
  • 2 lembar daun salam, geprek
  • 4 lembar daun jeruk

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt kunyit bubuk
  • 1 buah kencur
  • 1 buah cabai merah, buang biji
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk

Cara membuat serundeng kelapa gurih:

  1. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus dan semua bahan cemplung sampai harum dan matang.
  2. Masukkan gula merah sampai semua larut lalu masukkan kelapa parut, aduk sampai tercampur rata dengan bumbu.
  3. Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk selama kurang lebih 30 menit atau sampai kering.
  4. Angkat, biarkan suhu ruang. Simpan dalam toples atau wadah kedap udara.

3. Resep serundeng kelapa pedas

Serundeng juga dapat dikreasikan dengan tambahan cabai sehingga menciptakan cita rasa pedas. Simak bahan dan langkah membuatnya.

Bahan-bahan:

  • 1 butir kelapa setengah tua, parut
  • 4-5 sdm gula pasir (sesuaikan selera)
  • Garam secukupnya
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam, geprek

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • 1 buah kencur
  • 3 buah cabai merah, buang biji
  • 3 buah cabai rawit merah, buang biji-
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • 30 gr gula merah

Cara membuat serundeng kelapa pedas:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan semua bahan kecuali kelapa parut sampai harum dan matang.
  2. Masukkan kelapa parut, aduk sampai tercampur rata dengan bumbu.
  3. Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk selama kurang lebih 1 jam atau sampai kering.
  4. Angkat, biarkan suhu ruang. Simpan dalam wadah kedap udara.

Itulah tiga resep serundeng kelapa yang mudah dan praktis. Selamat mencoba!

(juh/juh)


[Gambas:Video CNN]
REKOMENDASI UNTUK ANDA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER