Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lurah Pasir Putih Komitmen Selesaikan Konflik Tanah Masyarakat

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 25 Oktober 2021 - 14:26 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Saat ini konflik tanah di Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) masih sering terjadi. 

Hal tersebut menjadi perhatian pihak kelurahan, dan akan berupaya memfasilitasi masyarakat untuk menuntaskan permasalah yang ada di lapangan. 

"Saya baru menjabat sebagai lurah, dan saya akan berupaya maksimal untuk penyelesaian terkait konflik lahan tersebut," ujar Lurah Pasir Putih,Rudi Setiawan, Senin, 25 Oktober 2021. 

Salah satu yang akan dilaksanakan yakni survei lebih maksimal. Terutama datang kelapangan dan berkoordinasi dengan pihak Badan Pertanahan Nasional (BPN). 

Pihaknya juga akan berupaya untuk membuat trobosan, salah satunya yakni pelayanan secara online, terutama dalam memasukan berkas dan keperluan lainnya. 

"Pelayanan online masih kami siapkan, mudahan bisa terlaksana dengan cepat guna mempermudah pelayanan terhadap masyarakat," terangnya (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru