me

5 Hiasan Ramadhan dari Kertas Origami yang Mudah Bikinnya

Mar 11, 2024.By Blibli Friends
Bagikan

freepik.com/author/freepik
Hiasan Ramadhan dari kertas origami yang mudah cara buatnya.

Cicilan 0% KAM

Menyambut datangnya bulan Ramadhan selain mempersiapkan diri dan hati supaya bisa menjalankan ibadah puasa dengan baik, kebanyakan orang juga mulai sibuk mempersiapkan hal lainnya. Seperti belanja kebutuhan bahan makanan, mengatur menu sahur, menu berbuka dan lainnya.

Nah, biar Ramadhan tahun ini lebih berkesan nggak ada salahnya untuk mendekorasi hunian dengan pernak-pernik hiasan Ramadhan. Nggak harus beli, kok karena bikin sendiri juga mudah tinggal manfaatkan saja barang yang kamu punya seperti contohnya kertas origami. Tertarik mencobanya? Beberapa cara buat hiasan Ramadhan dari origami yang mudah berikut bisa dicoba.

Baca juga: 


Hiasan Ketupat Gantung

Hiasan Ketupat Gantung
youtube.com

Salah satu hiasan yang identik dengan Ramadhan adalah ketupat. Selain sebagai hiasan hampers, hiasan ketupat juga oke untuk dijadikan hiasan di rumah, lho. Cara buatnya relatif mudah, kok.

Alat dan bahan

  • Kertas origami ukuran 15 cm x 15 cm warna hijau dan kuning (sesuai selera).
  • Penggaris
  • Lem kertas
  • Tali atau benang (warna disesuaikan dengan kertas origami yang dipakai).
  • Gunting

Cara membuat

  • Siapkan kertas origami lalu potong sehingga membentuk segi empat yang sisinya sama. 
  • Setelah kertas origami dipotong, lipat menjadi dua bagian. 
  • Bentuk menjadi segitiga yang antara satu ke sudut berlawanan.
  • Kemudian tekan lipatan dengan baik dan rapi.
  • Lipat bagian atas dari ujung segitiga ke bawah dan bertemu dengan bagian dasar dari segitiga sehingga akan membentuk persegi panjang. Rapikan.
  • Ambil gunting dan potong ujung yang menjorok keluar. Dengan memotong bagian ini, bisa memberikan detail pada ketupat.
  • Selanjutnya buka kembali lipatan yang membuat kertas kembali lagi ke bentuk semula tapi sudah ada lipatan-lipatan kecil di dalamnya.
  • Pisahkan antara lapisan atas segitiga dan lapisan bawahnya.
  • Putar dan lipat bagian atas segitiga sampai membentuk lapisan ketupat. Ulangi langkah ini pada semua segitiga.
  • Supaya ketupat bisa digantung, pasang benang atau tali (ukuran disesuaikan) dan lilitkan pada bagian atas ketupat.
  • Untuk menciptakan dekorasi Ramadhan yang indah bisa menggantung hiasan ketupat dari kertas origami ini di langit-langit atau dinding.

Lampion Bulan Sabit

youtube.com

Selain berupa hiasan ketupat gantung, bisa juga membuat hiasan berupa lampion dari kertas origami. Lampion bisa dilengkapi lilin LED supaya bisa menyala cantik.

Alat dan bahan

  • Kertas origami warna-warni ukuran 15 cm x 15 cm atau 21 cm x 21 cm
  • Gunting
  • Lem kertas
  • Penggaris
  • Pensil
  • Tali atau benang
  • Lilin LED

Cara membuatnya

  • Potong kertas origami menjadi berbentuk segi empat.
  • Lalu lipat kertas menjadi dua bagian sampai membentuk segitiga dengan sisi yang lurus untuk dasar segitiga.
  • Pada posisi dasar segitiga di bawah, potong sedikit bagian luar dari segitiga dengan bentuk bulan sabit. Nantinya bagian ini akan dilubangi untuk cahaya lampion.
  • Di area yang tadi sudah dipotong, buat desain bulan sabit sesuai selera menggunakan pensil dan penggaris.
  • Buka lipatan segitiga, ambil lem dan oleskan pada salah satu sisinya. 
  • Lipat segitiga dan tekan-tekan.
  • Pada area yang tadi sudah dilubangi, masukkan lilin LED.
  • Potong tali atau benang secukupnya dan pasang pada lampion. Nah, lampion bulan sabit pun siap menghiasi rumah kamu.

Hiasan Bentuk Hati

Hiasan Bentuk Hati
freepik.com/author/freepik

Untuk hiasan di kamar anak supaya ia makin semangat menjalankan ibadah puasa bisa membuat hiasan berbentuk hati warna-warni.

Alat dan bahan

  • Kertas origami dengan tiga warna yang berbeda
  • Penggaris
  • Lem kertas
  • Gunting
  • Penggaris
  • Tali atau benang

Cara membuat

  • Buat garis memanjang pada kertas dengan lebar 2 cm panjang 10 cm (5 buah warna kuning), lebar 2 cm panjang 8 cm ( 5 buah warna hijau) dan lebar 2 cm panjang 6 cm (5 buah warna putih).
  • Buat garis memanjang pada kertas origami warna kuning lebar 2 cm panjang 7 cm (5 buah).
  • Gunting garis tersebut dengan rapi.
  • Ambil 1 kertas kuning (7 cm) beri lem pada bagian bawah. Rekatkan satu sisi kertas kuning (10 cm), lalu kertas hijau dan kertas putih.
  • Beri lem pada ujung kertas putih sisi satunya, rekatkan. Diikuti kertas hijau dan kuning,  rekatkan sampai berbentuk hati.
  • Beri lubang di ujung atas kertas kuning (7 cm) dan masukkan benang. Susun kertas bentuk hati berjejer. Gantung di dinding.

Hiasan Bentuk Kubah Masjid

youtube.com

Yang nggak kalah mudah untuk dicoba adalah membuat hiasan dari kertas berbentuk kubah masjid. Caranya simpel dan mirip dengan hiasan bentuk hati seperti di atas.

Alat dan bahan

  • Beberapa kertas origami warna-warni.
  • Gunting
  • Lem kertas
  • Penggaris
  • Tali
  • Hiasan manik-manik

Cara membuat

  • Buat bagian memanjang dengan ukuran lebar 1 cm dan panjang 20 cm 10 buah.
  • Buat lagi dengan ukuran yang berbeda yakni lebar 1 cm dan panjang 10 cm 10 buah.
  • Potong tali dengan panjang sesuai kebutuhan lipat jadi 2 bagian.
  • Bagian bawah beri hiasan manik-manik dan simpul bagian atas dan bawah tali supaya manik-manik tidak bergeser.
  • Ambil 2 kertas (10 cm) rekatkan ujung atas keduanya satu sama lain dengan tali di bagian tengah.
  • Rekatnya ujung yang bawah.
  • Ambil 2 kertas (20 cm) dan ulangi cara seperti di atas.
  • Gelembungkan bagian tengah kertas sehingga menyerupai kubah masjid.
  • Gantung di dinding.

Hiasan Kap Lampu Kertas

Hiasan Kap Lampu Kertas
collectivegen.com

Hiasan ini bisa ditempatkan di atas meja untuk mempercantik kamar atau ruangan. 

Alat dan bahan

  • Kertas origami
  • Guntig
  • Penggaris
  • Pensil
  • Lem
  • Lilin LED
  • Hiasan (pilihan)

Cara membuat

  • Buat garis-garis memanjang dengan lebar 2 cm di kertas origami.
  • Gunting garis-garis tersebut dan sisakan bagian atas, bawah, samping kanan dan kiri kurang lebih 3 cm.
  • Rekatkan bagian samping kanan dan kiri dan gelembungkan kertas sehingga menyerupai kap lampu.
  • Taruh lilin LED di bagian bawah kap lampu.
  • Beri hiasan berupa manik-manik atau bunga-bunga kecil.
  • Tempatkan di meja.

Baca juga: 

Demikian cara membuat hiasan Ramadhan dari origami yang mudah dan bahannya pun nggak sukar untuk didapat. Untuk menyambut Lebaran yang nggak lama lagi, untuk beli segala macam kebutuhan Lebaran termasuk hiasan Ramadhan bisa banget mampir ke Blibli. Toko online terlengkap dan terpercaya yang siap memberikan yang terbaik untuk kepuasan pelanggan.

Selain proses transaksi gak pakai ribet, harga terbaik sudah pasti bisa kamu dapatkan. Belum lagi ada penawaran promo dan kamu juga berkesempatan mendapatkan cashback. Metode pembayarannya mudah dan banyak pilihan, tinggal sesuaikan mana yang menurutmu paling praktis. Jadi pastikan belanja hiasan Ramadhan maupun kebutuhan home and living lainnya hanya di Blibli.

Tag: