Foto : Makam Sunan Bonang tampak ramai setiap jelang Ramadan. (ist)

Jelang Ramadan, Peziarah Makam Sunan Bonang Membeludak

  • 16 March 2023 17:18
  • Heri S
  • Umum,
  • 852

Tubankab - Jelang bulan Ramadan, jumlah peziarah wisata religi Makam Sunan Bonang di Kabupaten Tuban meningkat signifikan. Bahkan, di hari libur bulan Syakban ini, peziarah yang datang ke makam Sunan Bonang membeludak.

Pantauan di lapangan, kenaikan jumlah peziarah di wisata religi yang berlokasi di Kelurahan Kutorejo, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban ini terjadi semenjak memasuki bulan Syakban. Bahkan, jika dibandingkan bulan-bulan sebelumnya, kenaikan jumlah peziarah di bulan ini mencapai ratusan persen, terlebih lagi di hari libur, seperti Sabtu atau Minggu, dan di tanggal merah jumlah pengunjung mampu meningkat hingga 5 kali lipat.

Dalam sehari peziarah yang datang ke Makam Sunan Bonang bisa mencapai ribuan pengunjung. Bahkan di hari libur, peziarah yang datang mampu mencapai puluhan ribu pengunjung.

Para peziarah mengaku sering melakukan ziarah kubur ke Makam Wali Allah setiap menjelang bulan Ramadan. Hal tersebut sudah menjadi salah satu kegiatan tahunan menjelang Ramadan yang dilakukan untuk mengalap berkah dari Wali Allah agar bisa mengenal para wali dengan sejarahnya.

Biasanya, sesampainya peziarah di lokasi makam, mereka langsung duduk bersimpuh, membaca yasin, tahlil dan doa bersama yang dipandu ketua rombongan masing-masing. Doa ini ditujukan ke pada Wali Allah dan meminta kepada Sang Pencipta agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik.

Menurut Koordinator Administrasi Makam Sunan Bonang, Ilham, momen menjelang Ramadan adalah waktu yang sangat ditunggu-tunggu peziarah, karena mereka bisa kembali melakukan napak tilas para makam wali setelah pandemi usai.

Disampaikannya, menjelang Ramadan pengunjung di Makam Sunan Bonang mengalami peningkatan yang signifikan.

“Terlebih lagi setelah pandemi Covid, peziarah yang sebelumnya tidak bisa berziarah sekarang sudah bisa. Ini jadi moment yang bagus untuk melakukan napak tilas makam-makam sunan,” terangnya, Kamis (15/03).

Ditambahkan, jika dibanding bulan sebelumnya, peningkatan terjadi sekitar 300 persen. Di bulan biasa rata-rata pengunjung per hari minimal 500 orang atau bisa sampai 3.000 hingga 5.000 peziarah. “Kalau akhir pekan bisa sampai 5 kali lipat atau sekitar 25 ribu peziarah,” ungkap Ilham. (achmad choirudin/hei)

comments powered by Disqus