Perbedaan 7 Robot Terkuat Di Dunia Di Pluto Dan Astro Boy

Titip Jepang - Pluto

Kalo Pluto dan Astro Boy berasal dari satu ide yang sama, tapi kenapa kok ceritanya tak persis sama. Tak hanya ceritanya saja yang berbeda, bahkan gambarnya pun berbeda.

Wajar saja sebenarnya jika keduanya berbeda. Pluto karya Naoki Urasawa yang merupakan remake dari manga Astro Boy karya Osamu Tezuka itu dibuat kurang lebih 30 tahun setelah manga aslinya rilis. Perbedaan cerita dan gambar sepertinya masih wajar, karena mengikuti tuntutan zaman.

Jadi tak salah jika Pluto dan Astro Boy itu berbeda. Namun, bagaimana sebenarnya perbedaan yang ada pada keduanya. Khususnya perbedaan-perbedaan pada penggambaran karakter utamanya, yaitu 7 robot terkuat di dunia.

Berikut merupakan perbedaan penggambaran pada Pluto dan Astro Boy:

1. Atom

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Perbedaan paling mendasar Atom pada manga Pluto dan Astro Boy adalah Atom terlihat lebih seperti manusia ketimbang robot pada manga karya Naoki Urasawa. Cukup sulit sebetulnya untuk membedakan antara robot dan manusia di serial Pluto.

2. Gesicht

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Gesicht di Pluto dan Astro Boy digambarkan sangat-sangat berbeda. Jika di Astro Boy volume 13 Gesicht hanya muncul sekilas saja, mungkin sekitar 2 halaman saja kemudian mati dibunuh oleh Pluto. Di serial Pluto, Naoki Urasawa mendapuknya sebagai tokoh utama.

Naoki Urasawa menggambarkannya sebagai detektif robot yang cerdas dan sangat hebat. Ia juga digambarkan seperti Atom yang lebih seperti manusia ketimbang robot.

3. Montblanc

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Kali ini Naoki Urasawa membuat Montblanc salah satu robot terkuat di dunia persis sama dalam manga-nya Pluto. Montblanc menjadi satu-satunya robot yang terlihat sama di Pluto dan Astro Boy.

4. Epsilon

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Sepertinya ini menjadi karakter yang paling unik disini, karakter ini terlihat seperti robot perempuan di serial Pluto dan Astro Boy. Titipers pun mungkin menyangkanya seperti itu, tapi ternyata ia adalah karakter robot laki-laki.

Secara gambar keduanya terlihat sama seperti karakter robot perempuan, entah di serial Pluto maupun di Astro Boy. Akan Tetapi di Pluto ia terlihat lebih seperti wanita.

5. Brando

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Brando, ia merupakan salah satu robot yang menjadi target Pluto. Secara bentuk penampakan Brando di serial Pluto dan Astro Boy terlihat sangat berbeda. Hal ini sangat wajar terjadi, karena perbedaan masa yang cukup jauh. Namun, secara garis besar masih terlihat mirip.

Bukan hanya penampakannya saja yang mirip. Karakterisasi Brando di kedua serial tersebut diperlihatkan sangat persis. Naoki Urasawa memperkenalkan Brando sebagai robot yang kuat dan sangat menghargai pertemanan, hal itu sama persis dengan yang ditampakan oleh Osamu Tezuka.

Dan Uniknya di serial Pluto memiliki dua tubuh, satu tubuh yang ia gunakan untuk bertarung dan satu lagi tubuh yang mirip manusia yang ia gunakan untuk aktifitas sehari-hari.

6. Herakles

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Robot satu ini adalah sahabat dari Brando. Penampakan Herakles di serial Pluto sama seperti Brando, yaitu memiliki dua tubuh. Adapun perbedaan penggambaran dalam Pluto dan Astro Boy terlihat tidak mencolok. Perbedaanya hanya pada hidungnya.

Di mode tempur Herakles di serial Pluto ia terlihat tidak memiliki hidung, berbeda jika di bandingkan di Astro Boy. Herakles di Astro Boy cukup mencolok dengan hidungnya yang panjang.

7. North 2 

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Robot satu ini terlihat sangat mirip antara di Pluto dan Astro Boy. Karakterisasi yang diberikan Naoki Urasawa pun terlihat persis sama dengan yang diberikan Osamu Tezuka.

Tambahan

Kenapa harus ada tambahan? Rasanya memang kurang kalau hanya membahas tujuh robot terkuat di dunia yang menjadi target Pluto, tanpa kita membahas Pluto itu sendiri. Pluto adalah antagonis utama di serial ini. Selain Pluto, masih ada Bora, Dr Abra, Dr Tenma, dan Dr Ochonomizu yang turut perlu dibahas.

1. Pluto

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Naoki Urasawa menggambarkan Pluto di serialnya sama persis seperti di manga aslinya. Tentunya denga detail yang lebih serta gambar yang terlihat dewasa. Karena memang ada perbedaan masa dan audiensi yang dituju di Pluto dan Astro Boy.

2. Bora

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Bora, robot ini merupakan robot yang ditujukan sebagai senjata pemusnah masal. Dalam serial Pluto Bora tidak dinampakan dengan tegas namun masih terlihat. Secara sekilas Bora terlihat sama di serial Pluto dan Astro Boy.

3. Dr Abra atau Goji

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Dalam Pluto dan Astro Boy, Dr Abra atau Goji memanglah digambarkan sebagai sebuah robot. Namun dalam serial Pluto ia terlihat lebih seperti manusia seperti halnya Atom dan robot-robot lain. Karakterisasi dalam dua serial itupun terlihat berbeda.

Dr Abra atau Goji digambarkan Naoki Urasawa sebagai sosok jahat penuh dendam. Adapun dalam Astro Boy karya Osamu Tezuka ia digambarkan dalam dua sosok yang jahat namun juga memiliki kebaikan.

4. Dr Tenma

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

Dr Tenma masih terlihat sama di dua serial ini. Hanya sedikit saja perbedaan dan itu hanya soal visualisasi saja. Dr Tenma tetap diperlihatkan sebagai profesor dengan hidung besar yang keberpihakannya sedikit misterius.

5. Prof Ochonomizu

Titip Jepang - Pluto dan Astro BoyTitip Jepang - Pluto dan Astro Boy

BACA JUGA: Review Pluto: Versi Kelam Astro Boy Karya Naoki Urasawa

Sama seperti halnya Dr Tenma, profesor satu ini juga masih digambarkan sama dan dengan karakterisasi yang sama.

Penasaran?

Jangan lupa, ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *