Upcycle Tombol Keyboard

Darling Inspirasi
Upcycle Tombol Keyboard
14 Jan 2023

Sobat Darling pasti udah ga asing lagi kan sama keyboard? Benda yang wajib ada pada komputer ini sering digunakan saat melakukan pekerjaan kantor maupun untuk mengerjakan  tugas. Keyboard pada dasarnya terdiri dari komponen papan plastik yang dilengkapi dengan tombol dari masing-masing karakter atau perintah. 

Mengingat limbah elektronik yang berbahan dasar plastik ini kian hari semakin menumpuk, seperti keyboard dapat dimanfaatkan menjadi produk baru yang bersifat artistik. 

Adapun pada perkembangan fashion memang gak bisa lepas dari kreativitas dan artistik seseorang, pernah terpikirkan gak karya dari bahan daur ulang? Ada kok, seperti halnya yang dilakukan oleh Alfaz Syam seniman asal Bogor yang menciptakan produk dari keyboard komputer bekas. Langkah ini merupakan salah satu upaya recycle dari limbah keyboard yang dapat dilakukan.

Upcycle Keyboard Jadi Berbagai Benda

Alfaz Syam menciptakan benda unik, yakni bra dengan keyboard komputer. Melalui brand yang diberi nama “Button Network” ini, pria asli Sukabumi ini mendesain benda-benda unik lainnya dari keyboard untuk dijadikan benda yang bisa dipakai sehari-hari.

“Sebenarnya ini kami buat sejak bulan Maret tapi kami masih memikirkan konten yang cocok, dan untuk saat ini mungkin kami hanya ingin mengunggahnya seperti ini. KEYBOARD BN BRA Oleh: @/skatesuckers," Mengutip dari tulisannya pada akun Button Network di Instagram.

Adapun Alfaz Syam menyebut dirinya adalah seorang anak yang mendaur ulang sampah keyboard menjadi sebuah seni, hal itu Ia tulis dalam profil virtualnya di Instagram.

"Art yang aku buat itu wearable semua, kebanyakan yang beli dari luar negeri Eropa hingga Amerika, sudah 10 negara pengirimannya," kata Alfaz, melansir dari Liputan6.

Selain bra, Alfaz juga menciptakan sandal dari keyboard. Tempelan keyboard saat pertama kali membuat produk sandal pertamanya mudah copot, namun saat ini sudah sangat nyaman dipakai dan awet untuk dikenakan karena sudah menggunakan lem khusus. Bahkan sendal buatannya ini sudah aman untuk dicuci, karena ia sudah menggunakan teknik baru dalam pembuatannya.***


Sumber: banjarmasin.apahabar.com

Penulis : GLG