Matahari to launch new premium concept following strong 1H 2023 results

EN: In order to face the competition in the second half of 2023, PT Matahari Department Store Tbk (IDX: LPPF) has prepared its latest strategies to strengthen its position as a ‘House of Specialists.’

There are several key points that Matahari presented in the presentation of the second quarter (Q2) 2023 financial report released on Friday (28/7/2023), including strengthening its merchandising offerings, expanding and renovating stores, and introducing its premium store concept.

Strengthen its merchandising

One of Matahari’s strategies to strengthening its merchandising side is to transform its private label products and consolidate its licensing partnerships through the ‘House of Characters’.

Launched at Jakarta Fair 2023, the House of Characters is a platform for consolidating various character-based intellectual properties. These include Disney, Warner Bros., Barbie, Super Mario, and Bumilangit, which is launched in August. In the future, Matahari will bring other characters into the ‘House of Characters’, such as Pokémon, Doraemon, Jurassic Park, Spy x Family, Minions, and more.

Some of the shop-in-shop concepts in Matahari stores, from Royal Sporting House and Nevada Sport to Nevada Jeans and Levi’s, as well as several beauty brands, will also be strengthened.

In addition, Matahari is also evaluating the development of its private labels, both in terms of the number of products, branding, and product coverage.

The company’s latest private label, Suko, has received a positive response from the public. In addition to adding 12 Suko shop-in-shop, Matahari will consider adding Suko product categories, from children’s clothing, formal wear, to accessories.

Matahari will also launch an entry-level private label called Anyday, which is scheduled to be available in the fourth quarter of this year.

Accelerate Expansion and Renovation

Matahari will continue to expand with the launch of 5 new stores in the coming quarter, after opening 7 of the 12 planned new stores in the first quarter of this year. Additionally, there are 38 new stores that are currently in the planning stages.

In addition, Matahari is also opening up opportunities to enter the tier-3 cities and price-sensitive markets in order to offer products at more affordable prices to consumers in those areas.

Matahari is also accelerating the renovation of its stores. According to CEO Terry O’Connor, all Matahari stores with the ‘House of Specialists’ concept that was launched in 2022, both renovated and new, have shown better performance than previous generation stores. This year, Matahari plans to renovate 15 of its old stores.

Outside of physical store expansion, Matahari will strengthen its presence in the online marketplace. One of the ways it is doing this is by launching an online store on Blibli, in addition to having ‘branches’ on various other marketplaces such as Lazada, Shopee, and Tokopedia which will be relaunched in August.

MU&KU, Matahari’s New Premium Concept

Logo MU&KU

After being hyped up since the Q3 2022 financial report presentation, Matahari is finally ready to launch its newest premium concept. Named MU&KU, Matahari’s newest concept does not carry luxury brands like before, but rather curated affordable aspiration brands from Indonesia and abroad.

CEO Terry O’Connor states that MU&KU targets millennials, young families, and young middle-upper class professionals with an age ratio of 28-45 years. MU&KU itself will be positioned on par with Sogo and Metro but categorized on par with The Goods Dept, which is owned by Erigo, where all three have more or less the same target market.

MU&KU is currently being offered to several mall operators and is planning to open its first store in Jakarta between Q4 2023 and Q1 2024. MU&KU is also planned to open in other areas such as Surabaya, Bali, Medan, Yogyakarta, and Makassar.

The Result of Growth

Matahari Department Store currently has a strong financial position thanks to significant growth. The company recorded gross sales of Rp 7.4 trillion for the first six months of 2023, up 3.2% from the previous year’s gross sales of Rp 7.16 trillion.

Net sales for the first half (1H) of 2023 reached Rp 3.8 trillion, up 2.4% from the previous year’s net sales of Rp 2.5 trillion.

However, its EBITDA fell 5.9%, from Rp 1.303 billion in the previous year to Rp 1.075 billion in 2023. As a result, the company’s net profit for 1H 2023 reached Rp 684 billion.


ID: Menghadapi persaingan di paruh kedua tahun 2023 ini, PT Matahari Department Store Tbk (IDX: LPPF) telah mempersiapkan strategi terbarunya yang sekaligus mengukuhkan posisinya sebagai ‘House of Specialists.’

Ada beberapa poin penting yang disampaikan Matahari dalam paparan rapat laporan keuangan kuartal kedua (Q2) 2023 yang dirilis pada Jumat (28/7/2023), antara lain dengan memperkuat merchandising, ekspansi dan renovasi gerai, hingga memperkenalkan konsep toko premiumnya.

Memperkuat Sisi Merchandise

Salah satu strategi Matahari untuk memperkuat sisi merchandising adalah transformasi produk private brand serta konsolidasi kemitraan lisensi melalui ‘House of Characters’.

Diperkenalkan pada Jakarta Fair 2023 silam, House of Characters merupakan wadah konsolidasi untuk berbagai intellectual properties berbasis karakter. Sebut saja Disney, Warner Bros., Barbie dan Super Mario, hingga Bumi Langit yang diluncurkan pada Agustus ini. Ke depannya, Matahari akan membawa karakter lain ke dalam ‘House of Characters’ seperti Pokemon, Doraemon, Jurassic Park, Spy x Family, Minions, dan lain-lain.

Beberapa konsep shop-in-shop di dalam toko Matahari seperti Royal Sporting House, Nevada Sport, Nevada Jeans, Levi’s, serta beberapa merek kecantikan juga akan diperkuat.

Di luar itu, Matahari juga tengah melakukan evaluasi untuk mengembangkan private brand miliknya, baik dalam jumlah produk, penguatan branding, hingga memperluas cakupan produk.

Adapun private brand terbarunya, Suko, mendapatkan sambutan yang positif dari masyarakat. Selain menambah 12 shop-in-shop Suko, Matahari akan mempertimbangkan untuk menambah kategori produk Suko, mulai dari pakaian anak-anak, pakaian formal hingga aksesoris.

Matahari juga akan meluncurkan entry-level private brand bernama Anyday, yang direncanakan akan hadir di kuartal keempat tahun ini.

Akselerasi Ekspansi dan Renovasi

Matahari akan terus berekspansi dengan meluncurkan 5 toko baru di kuartal mendatang, setelah membuka 7 dari 12 rencana toko baru di kuartal pertama tahun ini. Selain itu, ada 38 toko baru yang sudah masuk dalam masa perencanaan.

Selain itu, Matahari juga membuka peluang untuk merambah segmen pasar di daerah-daerah tingkat tiga yang sensitif terhadap harga demi menawarkan produk dengan harga lebih terjangkau kepada konsumen di daerah tersebut.

Akselerasi terhadap renovasi toko pun juga dilakukan oleh Matahari. Menurut CEO Terry O’Connor, seluruh toko Matahari dengan konsep ‘House of Specialists’ yang diluncurkan pada 2022, baik renovasi maupun baru, telah menunjukan kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan toko generasi sebelumnya. Tahun ini, Matahari berencana untuk merenovasi 15 toko lamanya.

Di luar ekspansi toko, Matahari akan memperkuat presensinya dalam marketplace. Salah satunya adalah dengan meluncurkan online store di Blibli, selain memiliki ‘cabang’ di berbagai marketplace lain seperti Lazada, Shopee, hingga Tokopedia yang akan diluncurkan ulang pada Agustus mendatang.

MU&KU, Konsep Premium Terbaru Matahari

Setelah digembar-gemborkan sejak presentasi laporan keuangan Q3 2022 silam, Matahari akhirnya siap untuk meluncurkan konsep premium terbarunya. Dengan nama MU&KU, konsep terbaru Matahari ini tidak membawa merek mewah seperti sebelumnya, melainkan merek-merek affordable aspiration yang sudah dikurasi dari dalam maupun luar negeri.

CEO Terry O’Connor menegaskan bahwa MU&KU menargetkan kaum milenial, keluarga muda, dan profesional muda kelas menengah atas dengan rasio umur 28-45 tahun. MU&KU sendiri akan diposisikan setara dengan Sogo dan Metro namun dikategorikan setara dengan The Goods Dept milik Erigo, dimana ketiganya memiliki target pasar yang kurang lebih sama.

Saat ini, MU&KU sudah mulai ditawarkan kepada beberapa operator mal dan direncanakan akan membuka toko perdananya di di Jakarta diantara kuartal keempat (Q3) 2023 dan kuartal pertama (Q1) 2024. MU&KU juga direncanakan untuk buka di daerah lainnya seperti Surabaya, Bali, Medan, Yogyakarta dan Makassar.

Hasil Pertumbuhan

Saat ini, posisi keuangan Matahari Department Store terbilang cukup baik berkat pertumbuhan yang signifikan. Perusahaan mencatat hasil penjualan kotor untuk enam bulan pertama tahun 2023 sebesar Rp 7,4 triliun, naik 3,2% dibandingkan dengan hasil penjualan kotor tahun sebelumnya di periode yang sama, yakni sebesar Rp 7,16 triliun.

Untuk penjualan bersih pada paruh pertama (1H) 2023, Matahari mencatat hasil sebesar Rp 3,8 triliun, naik 2,4% dibandingkan dengan hasil tahun sebelumnya di periode yang sama, yakni sebesar Rp 2,5 triliun.

Hanya saja, terdapat penurunan pada EBITDA sebesar 5,9%, dari Rp 1.303 miliar di tahun lalu menjadi Rp 1.075 miliar di tahun ini, sehingga laba bersih yang Perusahaan cetak untuk 1H 2023 resmi mencapai Rp 684 miliar.


Writer: Andrew | Editor: Nathan A, Angga


Reference:

Leave a comment