Kamis, 2 Mei 2024

Gunung Pandan, Gunung Tertinggi di Bojonegoro

- Jumat, 28 April 2023 | 10:50 WIB
SEGAR: Bebatuan di Gunung Pandan. Foto atas, Gunung Pandan tampak membentang. Tampak jelas di Kecamatan Gondang dan Sekar. (DHANI WAHYU ALFIANSYAH/RDR.BJN)
SEGAR: Bebatuan di Gunung Pandan. Foto atas, Gunung Pandan tampak membentang. Tampak jelas di Kecamatan Gondang dan Sekar. (DHANI WAHYU ALFIANSYAH/RDR.BJN)

BOJONEGORO, Radar Bojonegoro - Hamparan perbukitan dengan udara sejuk memanjakan mata kala melintasi Jalan Desa Deling menuju Desa Klino Kecamatan Sekar. Berada satu 1 jam 40 menit dari pusat kota, di antara medan jalan yang curam dan berkelok tampak keindahan alam menghapus kelelahan saat menempuh perjalanan.

Ketika pagi, gumpalan kabut awan terlihat jelas di desa-desa berada di bawah lereng Gunung Pandan tersebut. Menjadi sebuah pemandangan jarang terlihat di wilayah Bojonegoro. Namun di balik keindahannya, Gunung Pandan masih menyimpan potensi alam hingga jejak sejarah. Berstatus gunung berapi yang sedang tidur, Gunung Pandan merupakan puncak tertinggi di deretan pegunungan Kendeng. Dengan ketinggian 897 atau 2.943 kaki di atas permukaan air laut (MDPL), sekaligus menjadi gunung terbesar di Kota Ledre.

Gunung tersebut juga menjadi pembatas antara tiga kabu paten yakni Bojonegoro, Madiun, dan Nganjuk.

Kusnan warga Desa Klino mengatakan, masyarakat sekitar masih meyakini di kawasan hutan Gunung Pandan menjadi habitat hewan liar. Juga sering kali ditemukan benda-benda bersejarah, terutama di dalam hutan bernama Tamanan. Rerata sering ditemukan pecahan gerabah dan keramik.

‘’Namun temuan tersebut kebanyakan sudah dalam kondisi hancur,” ungkapnya. (dan/rij)

Editor: M. Yusuf Purwanto

Tags

Terkini

X