Ini Sinopsis Buku Laskar Pelangi, Beserta Sinopsis dari Karya Lainnya

Diterbitkan:


(credit: gramedia.com)

Kapanlagi.com - Buku Laskar Pelangi menjadi buku terbaik yang sukses di pasaran. Bahkan, bukan hanya bukunya saja, namun film layar lebarnya pun sukses di pasaran. Sinopsis buku Laskar Pelangi ini berkisah tentang perjuangan anak-anak dalam menuntut ilmu.

Ya, buku ini menjadi inspirasi bagi banyak orang. Bukan hanya anak-anak namun juga orang dewasa. Bagaimana anak-anak ini berjuang dengan luar biasa demi dapat bersekolah. Bagi KLovers yang belum membaca buku ini, maka wajib membaca terlebih dahulu sinopsis buku Laskar Pelangi ini.

Untuk itu, berikut sinopsis buku Laskar Pelangi yang bisa KLovers ketahui. Beserta dengan daftar buku yang mirip dengan buku Laskar Pelangi. Yuk, langsung saja dicek KLovers.

 

1. Sinopsis Buku Laskar Pelangi

Sinopsis buku Laskar Pelangi berlatar belakang kehidupan di Pulau Belitong pada pertengahan tahun 1970-an. Hari pertama tahun ajaran baru kali ini sangat menegangkan bagi dua orang guru SD Muhammadiyah, Muslimah dan Pak Harfan, serta 9 orang murid beserta orang tua mereka. Pasalnya, jika tidak mencapai 10 orang, maka sekolah akan ditutup.

Dan ia adalah Harun, seorang murid istimewa yang menjadi murid ke-10, menyelamatkan mereka. Bu Mus pun menjuluki kesepuluh anak dengan keunikan dan keistimewaannya masing masing itu dengan nama Laskar Pelangi. Selama lima tahun bersama, Bu Mus, Pak Harfan dan kesepuluh murid, berjuang untuk terus bisa sekolah.

Walaupun mereka harus menghadapi beragam tantangan serta tekanan untuk menyerah. Dengan bakat dan kecerdasannya, Ikal, Lintang dan Mahar muncul sebagai pendorong semangat. Di tengah upaya untuk tetap mempertahankan sekolah, mereka kehilangan sosok yang mereka cintai. Buku Laskar Pelangi ini memberikan kisah perjuangan anak-anak untuk mendapatkan ilmu.

Diceritakan dengan lucu dan menggelitik, novel ini menjadi novel terlaris di Indonesia. Dan buku karya Andrea Hirata ini telah dibuat menjadi film layar lebar dengan judul yang sama yaitu, Laskar Pelangi. Tentu saja, filmnya ini juga nggak kalah sukses seperti bukunya.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Buku yang Serupa Laskar Pelangi

Nah, bukan hanya mengetahui sinopsis buku Laskar Pelangi saja, namun KLovers juga bisa mengetahui sinopsis buku lainnya yang serupa dengan buku Laskar Pelangi. Ya, buku-buku ini memberikan kisah pejuang pendidikan. Berikut ini daftar buku yang mirip seperti buku Laskar Pelangi tersebut:

1. Sang Pemimpi

Buku Sang Pemimpi Andrea Hirata menceritakan mengenai Ikal dan saudara sepupunya, Arai, serta sahabatnya, Jimbron, pada usia remaja yang mencari identitas diri dan seksualitas pada usia 17 tahun. Bersama-sama, ketiganya berusaha untuk mengatasi masalah-masalah yang mereka hadapi.

Novel ini bisa membangkitkan harapan dan menginspirasi, meskipun melalui jalan kemiskinan dan masalah sosial yang berlika-liku. Terlebih, penulisnya membeberkan komentar tentang masalah sosial dengan nada jenaka, membuat pembacanya tertawa miris dalam ironi.

2. Negeri 5 Menara

Buku karya Ahmad Fuadi ini mengisahkan, Alif adalah seorang anak sederhana yang baru saja lulus SMP di Maninjau. Bersama sahabatnya Randai, Alif ingin melanjutkan SMA di Bukittinggi dan kemudian masuk ke kampus idamannya, ITB.

Namun mimpi tinggalah mimpi ketika Amaknya, sang ibu menginginkan Alif untuk masuk ke Pondok Madani, sebuah pesantren di sudut Ponorogo, Jawa Timur. Walau pada awalnya Alif tidak mau, akhirnya Alif memenuhi pinta orang tuanya, walau dengan setengah hati.

Awalnya, Alif lebih sering menyendiri. Namun, seiring berjalannya waktu, Alif mulai bersahabat dengan teman-teman satu kamarnya. Mereka masing-masing memiliki ambisi untuk menakhlukkan dunia. Dari tanah Indonesia, Amerika, Eropa, Asia hingga Afrika.

Di bawah menara Madani, mereka berjanji dan bertekad untuk bisa menaklukkan dunia dan mencapai cita-cita menjadi orang besar yang bermanfaat bagi banyak orang. Dan jadi buku yang nggak kalah populer seperti Laskar Pelangi.

3. 9 Summers 10 Autumns

Selanjutnya ada buku 9 Summers 10 Autumns yang mengisahkan tentang perjuangan hidup seorang penulis novel yang bernama Ivan Setyawan. Kisahnya bermula saat Iwan masih berseragam sekolah, ia merupakan anak laki-laki dari seorang supir angkot di Kota Batu, Jawa Timur.

Meskipun merupakan anak yang pemalu dan penakut, ia ternyata sangat berprestasi, terutama dalam pelajaran Matematika. Terlebih lagi Iwan yang masih kecil memiliki impian sederhana, yakni punya kamar tidur sendiri, sehingga ia harus berbagi kamar dengan saudarinya.

Menurut Iwan, satu-satunya cara untuk keluar dari kemiskinan adalah melalui pendidikan. Ia berhasil menjadi mahasiswa jurusan Statistika di IPB lewat jalur PMDK. Sang ibu pun mendukung penuh impian Iwan, namun Iwan dihadapkan dengan pilihan sulit. Ia harus memilih antara keinginan sang bapak untuk membantunya menarik angkot atau tetap berkuliah.

Itulah sinopsis buku Laskar Pelangi yang bisa KLovers ketahui sebelum membaca bukunya. Bukan hanya mengetahui sinopsis buku Laskar Pelangi saja, namun KLovers juga bisa mengetahui sinopsis buku lainnya yang memiliki kisah serupa seperti buku Laskar Pelangi. Selamat membaca.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending