Tegang! 22 Pesawat Tempur-Drone China 'Kepung' Taiwan

Tegang! 22 Pesawat Tempur-Drone China 'Kepung' Taiwan

Rita Uli Hutapea - detikNews
Sabtu, 27 Apr 2024 13:33 WIB
Pesawat pengebom H-6K milik militer China
Ilustrasi -- pesawat tempur China (Foto: Gao Fudi/chinamil)
Jakarta -

Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan bahwa pihaknya telah mendeteksi 22 pesawat tempur dan drone China di sekitar pulau tersebut dalam waktu kurang dari tiga jam pada hari Sabtu (27/4).

Ini terjadi kurang dari sebulan sebelum pelantikan presiden baru Taiwan, Lai Ching-te, pada tanggal 20 Mei, yang dianggap oleh China sebagai separatis berbahaya.

"Kami mendeteksi aktivitas dari 22 pesawat PLA (militer China)... sejak pukul 09.30 (01.30 GMT)," kata Kementerian Pertahanan Taiwan dalam sebuah pernyataan yang dirilis pada pukul 12.10 pada hari Sabtu waktu setempat, seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (27/4/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"12 pesawat melintasi garis tengah dan memasuki zona identifikasi pertahanan udara utara dan tengah Taiwan," katanya, seraya menambahkan bahwa pesawat tempur dan drone tersebut bergabung dengan kapal-kapal angkatan laut China dalam "patroli tempur bersama".

Garis median membagi dua Selat Taiwan, jalur perairan sempit sepanjang 180 kilometer (110 mil) yang memisahkan pulau itu dari daratan China.

ADVERTISEMENT

Beijing, yang tidak mengakui garis tersebut, mengklaim Taiwan yang memiliki pemerintahan sendiri sebagai bagian dari wilayahnya. China tidak pernah berhenti menggunakan kekuatan untuk menjadikan pulau itu berada di bawah kendalinya.

Di bawah pemerintahan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen, ketegangan antara Beijing dan Taipei meningkat, karena ia dan pemerintahnya menolak klaim China atas pulau tersebut.

Lihat juga Video: Kondisi Gedung Miring Nyaris Ambruk Imbas Gempa Taiwan

[Gambas:Video 20detik]