4 Fakta Mengejutkan Temuan Boneka Mirip Jenglot di Kuburan

4 Fakta Mengejutkan Temuan Boneka Mirip Jenglot di Kuburan

Tim detikcom - detikNews
Sabtu, 25 Des 2021 05:21 WIB
5 Boneka mirip jenglot ditemukan warga dikuburan di Luwu, Sulsel diyakini santet dan dibakar. (dok. Istimewa)
Foto: 5 Boneka mirip jenglot ditemukan warga dikuburan di Luwu, Sulsel diyakini santet dan dibakar. (dok. Istimewa)
Luwu -

Mengejutkan, 5 boneka mirip jenglot ditemukan saat warga menggali kuburan. Penemuan boneka yang terbungkus kain kafan dan tertusuk jarum pentul itu terjadi di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Penemuan boneka mirip jenglot ini juga viral di media sosial. Bone itu tampak berwarna coklat dan dibungkus kain kafan. Boneka-boneka itu terlihat disimpan warga dalam sebuah kardus.

Warga yang ada dalam video viral menyebut boneka-boneka itu dipenuhi tusukan jarum pentul. Mulai kepala, mata, pipi, leher, hingga ke kaki.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Disebutkan pula penemuan boneka tersebut terjadi di Kecamatan Larompong, Luwu, pada Rabu (22/12).

1. Ditemukan Saat Gali Kubur

Kapolsek Larompong AKP Ramli, mengungkapkan pihaknya belum menerima laporan dari warga terkait penemuan tersebut. Namun demikian, Ramli mengaku sudah mendengarkan informasi dari masyarakat.

ADVERTISEMENT

"Menurut keterangan yang saya dapat di masyarakat bahwa pada saat ada salah satu warga yang meninggal mau digali kubur, baru mungkin setengah galian kuburan itu, didapat itu barang," kata Kapolsek Larompong AKP Ramli kepada detikcom, Kamis (23/12/2021).

Ramli menyebut penggalian kubur itu dilakukan di sebuah pemakaman di belakang Puskesmas Larompong. Hal itu berdasarkan informasi yang diterima Ramli dari warga.

"Yang mana (ditemukan) boneka ada beberapa dengan jarum-jarum pentul. Terus didapatkan juga BH, celana dalam," beber Ramli.