Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/04/2023, 05:47 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bonsai merupakan jenis tanaman hias yang dikerdilkan dan ditanam dalam pot.

Tampilannya yang cantik dan sederhana diyakini dapat menambah estetika baik di rumah ataupun di kebun.

Pohon bonsai juga terkenal akan harganya yang fantastis, bahkan kisaran harganya bisa menyentuh puluhan hingga miliaran rupiah.

Karena itu tidak sembarang orang dapat memiliki dan merawatnya dengan baik. Lantas , mengapa harga pohon bonsai bisa sebegitu mahal?

Baca juga: Pohon Bonsai di Rumah, Baik atau Buruk Menurut Feng Shui? 

Alasan pohon bonsai punya harga tinggi

Ilustrasi tanaman bonsai, pohon bonsai. PIXABAY/KIAN2018 Ilustrasi tanaman bonsai, pohon bonsai.

Menurut Jusin Clasic, seorang kolektor muda tanaman bonsai asal Singkawang, Kalimantan Barat, ada sejumlah faktor yang membuat harga pohon dengan bentuk unik ini bisa begitu mahal.

Hal tersebut dipengaruhi oleh banyak faktor mulai dari usianya yang panjang, membutuhkan perawatan ekstra sampai nilainya yang dapat dijadikan elemen investasi.

1. Tanaman yang dapat hidup lama

Alasan utama pohon bonsai berharga mahal adalah jenis tanaman ini sanggup bertahan hidup hingga ratusan tahun jika dirawat dengan benar.

Hal itu membuat pohon bonsai bisa dikoleksi dalam jangka panjang, berpindah dari tangan ke tangan sehingga harga dari kepemilikan pertama sampai penerusnya cenderung terus meningkat.

2. Butuh perawatan ekstra

Pohon bonsai memerlukan waktu dan proses cukup lama untuk bisa mencapai tahap finishing atau "jadi".

Hal itu pun turut memengaruhi harga taksiran bonsai yang lebih tinggi dari waktu ke waktu.

"Pemilik bonsai biasanya juga tidak akan rela jika dia lepas rugi atau lebih rendah dari harga yang dibeli," kata Jusin dalam keterangan persnya kepada Kompas.com.

Baca juga: 8 Tips Mudah Memelihara Bonsai untuk Pemula 

Jusin Clasic dan koleksi bonsainyaDok. JSN Jusin Clasic dan koleksi bonsainya

3. Bentuknya yang unik dan spesifik

Pohon bonsai yang punya harga tinggi biasanya dinilai dari usia, kualitas, bentuk, keunikan, hingga lekukan yang sangat spesifik.

Jusin mengatakan bahwa pohon bonsai berkualitas super biasanya dilihat dari segi gerak dasar pohon, keserasian, kematangan, karakter hingga totalitasnya yang tampak alami dan minim dari sentuhan manusia.

4. Bagian dari seni merawat tanaman

Pohon bonsai juga dianggap sebagai bagian dari seni yang relatif rumit.

Sehingga saat memiliki dan merawatnya dibutuhkan keterampilan, ketekunan, bahkan keahlian khusus agar bonsai dapat tumbuh subur dan memiliki spesifikasi berkualitas super.

Bahkan beberapa orang mungkin perlu menekuni teknik perawatan bonsai selama belasan tahun.

Hal ini pula yang membuat tanaman ini tidak memiliki tampilan yang sama persis dengan pohon bonsai lainnya.

5. Dapat dijadikan elemen investasi

Tipikal pohon bonsai yang nilainya terus meningkat setiap tahun di kalangan pecintanya, tanaman yang satu ini juga kerap dianggap sebagai elemen investasi.

Ukuran, bentuk, serta keunikannya yang tidak sama antara bonsai satu dan bonsai lainnya tentu menjadikan nilainya menguntungkan seiring waktu. 

"Menurut saya bonsai juga menjadi bagian dari investasi karena semakin lama, harganya akan semakin tinggi," pungkas Jusin.

Baca juga: Mengenal Sejarah Tanaman Bonsai dan Filosofinya 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com