Menu

9 Bentuk Payudara yang Paling Umum, Ada yang Kayak Lonceng! Kamu yang Mana?

31 Mei 2022 20:50 WIB
9 Bentuk Payudara yang Paling Umum, Ada yang Kayak Lonceng! Kamu yang Mana?

Bentuk payudara (Milled.com/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Tiap perempuan memiliki bentuk payudara yang berbeda, ada yang besar, kecil, rapat, atau terpisah. Gak jarang, perbedaan payudara sesama perempuan menimbulkan kecemasan. Hal itu bisa berdampak pada kepercayaan dan citra diri.

Padahal, memang gak ada standarisasi payudara normal. Semua payudara perempuan nyatanya berbeda. Setidaknya ada 9 jenis payudara yang perlu diketahui perempuan. 

Berikut 9 bentuk payudara perempuan yang paling umum dirangkum dari Allwomenstalk.

1. Atletis

Payudara jenis ini ditandai dengan ciri payudara yang berotot dengan jaringan yang lebih sedikit. Namun perlu dicatat, gak perlu menjadi atlet untuk memiliki payudara atletis, itu adalah karunia.

2. Tear drop

Bentuk payudara ini bulat tetapi bagian atas tidak terlalu berisi padat. Payudara jenis ini sering muncul pada lukisan-lukisan klasik. Jika kamu memilki payudara seperti ini, maka kemungkinan kamu ditakdirkan menjadi seniman hebat.

3. East west

Cirinya lebih erat dikaitkan dengan puting. Disebut east-west (timur-barat) karena putting terlihat seperti menunjuk ke arah yang berbeda. Gak ada yang salah dengan payudara jenis ini, hanya saja payudara ini lebih sering bersembunyi daripada muncul ke depan.

4. Slender

Payudara ramping adalah payudara yang lebih tipis daripada tear drop misalnya. Payudara ini cenderung memiliki puting yang mengarah lurus ke bawah dan bukan ke arah luar. Selain itu ada sedikit ruang pemisah di antara dua payudara.

5. Side set

Kedua sisi payudara ini saling terpisah. Artinya tidak ada titik pusat di tengah dada. Pemilik payudara ini akan memiliki ruang lebih luas di antara payudaranya. Tetapi bukan berarti payudaranya kecil.

Baca Juga: Efek Samping Menggunakan Silikon untuk Membesarkan Ukuran Payudara, Tiati Beauty Bisa Sebabkan Stroke!

Baca Juga: Gak Cuma Gegara Nafsu, Ini Lho Alasan Ilmiah Pria Suka dengan Payudara Wanita! Moms Sudah Tahu?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya

Artikel Pilihan