🔥 Diskusi Menarik

Benjolan pada tangan bayi

Dok saya mau tanya, apakah benjolan ini berbahaya.. Dan dengan cara apa agar bisa hilang/ sembuh

Benjolan pada tangan bayiBenjolan pada tangan bayi
0
76k
1 komen

1 komentar

Hallo Sobat Sehat,

Terimakasih atas pertanyaannya.

Benjolan di telapak tangan ada yang sifatnya ringan, ada pula yang berbahaya.

Seberapa besar ukuran benjolan tersebut? Seperti apa konsistensinya? Apakah mudah atau sulit digerakkan? Apakah berisi cairan atau nanah? Sudah berapa lama munculnya? Apakah ada keluhan lain yang muncul menyertainya?


Bila benjolan di telapak tangan anak Anda muncul disertai rasa hangat, kemungkinan kondisi ini menandakan suatu peradangan. Pencetus benjolan yang bisa mengalami peradangan di antaranya:

-Infeksi, contohnya folikulitis

-Dermatitis kontak, contohnya akibat kontak dengan detergen, sabun, latex

-Clavus (mata ikan)

-Gigitan serangga, dan sebagainya


Bisa juga, selain peradangan, benjolan di telapak tangan anak Anda muncul akibat sebab lain, misalnya skin tag, tumor jinak atau ganas (seperti kista, lipoma, sarkoma), callus (kapalan), dan sebagainya.


Apakah Anda sudah pernah memeriksakan benjolan tersebut ke dokter?

Bila belum, sebaiknya Anda periksakan anak Anda sekarang ke dokter, dokter spesialis anak, atau dokter spesialis kulit agar jelas kemungkinan penyebab benjolannya. Biasanya, untuk menangani benjolan seperti yang anak Anda alami, dokter terlebih dulu akan memberikan beberapa jenis obat. Namun, bila benjolan tidak juga menghilang dengan obat tersebut, bisa juga dokter melakukan pembedahan (operasi).


Sementara ini, sebaiknya Anda tidak memencet atau mencabut paksa benjolan yang muncul. Jaga selalu kebersihan tangan anak Anda, yakni dengan memandikannya secara teratur dan mengajarinya mencuci tangan, terutama setiap habis berkontak dengan kotoran. Hindari pemberian penanganan sembarangan pada benjolan tanpa saran dari dokter.

Semoga membantu,

Salam, dr. Syifa.

7 bulan yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.