Djoko Kirmanto ke Basuki Hadimuljono: Tak Cukup Kerja, Kerja, Kerja

Djoko Kirmanto ke Basuki Hadimuljono: Tak Cukup Kerja, Kerja, Kerja

- detikFinance
Senin, 27 Okt 2014 19:58 WIB
Foto: Sertijab Kementerian PU Pera
Jakarta - Malam ini, serah terima jabatan Menteri Pekerjaan Umum (PU) dilakukan. Namun bedanya, Kementerian PU digabung dengan Kementerian Perumahan Rakyat.

Basuki Hadimuljono telah dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU Pera). Djoko Kirmanto selaku Menteri PU lama memberi masukan.

"Saya tidak bisa sebutkan selamat bekerja. Karena Pak Jokowi selalu bilang bekerja, bekerja, bekerja. Saya hanya bisa tambahkan, keras, keras, keras," kata Djoko dalam sertijab di Gedung Kementerian PU, Jakarta, Senin (27/10/2014).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam acara ini, hadir juga mantan Menteri Perumahan Rakyat yaitu Djan Faridz.

Pada kesempatan itu, Djoko Kirmanto mengatakan, bersyukur karena nama Kementerian PU masih dipakai, dan menteri baru ini berasal dari Kementerian PU.

"Sebagai Menteri PU yang lama, saya memberi patokan kinerja selama 10 tahun kepada menteri yang baru. Saya tuangkan dalam memori akhir tugas. Saya nggak perlu jelaskan karena sebagian besar yang bikin Pak Basuki sendiri," jelas Djoko.

Dia menyampaikan laporan kurang menggembirakan. Akibat tahun politik, penyerapan anggaran Kementerian PU baru 64% dan pengerjaan fisik proyek yang digarap baru 70%.

"Tapi ini ternyata tidak terlalu mengecewakan, karena ternyata ada kementerian yang hanya 40%," jelas Djoko..

"Ajakan saya kepada seluruh pegawai, saya minta agar saudara tetap fokus pekerja keras untuk membantu Bapak menteri kita. Apa yang Bapak-Ibu berikan ke Bapak menteri harus lebih baik dari sebelumnya," kata Djoko.

(dna/dnl)