Resep Serundeng Ayam Suwir Pedas Manis, Teman Makan Nasi

4.6/5
(24 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Serundeng Ayam Suwir pedas bisa jadi menu praktis keluarga untuk menemani nasi putih di rumah. Masak nya cukup mudah dan dengan rasa yang sangat gurih. Yuk, simak segera resepnya.

Less
Serundeng Ayam Suwir Pedas Manis, Teman Makan Nasi
Serundeng Ayam Suwir Pedas Manis, Teman Makan Nasi
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    6 porsi
  • 600 ml air
  • ½ sdt garam
  • 250 g fillet dada ayam
  • 2 sdm minyak goreng
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 200 g kelapa parut setengah tua
  • 100 ml air kelapa
  • 100 ml santan kental
  • 1 sdt garam
  • 1½ sdm air asam jawa
  • bumbu, haluskan:

  • 7 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 1½ sdt ketumbar, sangrai
  • 2 butir kemiri, sangrai
  • 2 cm lengkuas
  • 1 cm jahe
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya
  • 150 g gula merah
  • 1 sdt jinten, sangrai
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 1 sdt merica butiran

Cara Membuat

·
60 menit
  1. Didihkan air dan garam dalam panci, masukkan fillet dada ayam, rebus hingga matang. Angkat, tiriskan. Suwir-suwir tipis daging ayam, sisihkan.

  2. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus, daun jeruk dan daun salam hingga harum.

  3. Tambahkan ayam suwir, kelapa parut, air kelapa, santan kental, dan garam. Aduk hingga rata. Masak diatas api kecil sambil sesekali diaduk hingga setengah kering.

  4. Tambahkan air asam jawa, aduk hingga rata. Masak kembali sambil sesekali diaduk hingga kering. Angkat, sajikan segera atau biarkan dingin dan simpan dalam wadah kedap udara.

TIPS:

Gunakan api kecil pada saat memasak serundeng agar mendapatkan tekstur serundeng yang benar-benar kering.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan